Mohon tunggu...
Ronald Kaimuddin
Ronald Kaimuddin Mohon Tunggu... Wiraswasta - Godly man

A simple man with passion and dedication

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Kepemimpinan Dalam Era Transformasi Digital

19 April 2022   20:38 Diperbarui: 19 April 2022   20:47 1193
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Kesulitan dalam mengontrol potensi tim

Harus diakui untuk menentukan potensi dari tim maka tatap muka masih menjadi cara terbaik untuk melihat secara langsung potensi yang ada. Dengan komunikasi virtual maka sulit untuk mengontrol dan menentukan potensi tim yang ada.

Zona waktu dan budaya

Walaupun dapat bekerja dengan semua orang dari belahan dunia manapun, akan tetapi zona waktu akan menjadi kendala untuk tim virtual. Sebagai contoh jika tim kita berada di Amerika maka zona waktu mereka akan sangat berbeda dengan Indonesia. Sehingga menemukan waktu yang tepat untuk rapat virtual ataupun bercakapan 2 arah akan menjadi tantangan tersendiri. Disisi lain budaya juga akan mempengaruhi kepemimpinan secara virtual. Perbedaan budaya lintas negara tentunya akan berbeda dan perlu pendekatan yang berbeda juga.

Peran Pengikut Dalam Suksesnya Seorang Pemimpin

Didalam kepemimpinan kita tidak boleh mengabaikan peran dari pengikut atau orang yang dipimpin. Walaupun kita sadari bahwa kekuatan pemimpin akan mempengaruhi pengikut, akan tetapi pengikut pun mempunyai peran penting dalam kesuksesan pemimpin tersebut. Berikut ini salah satu contoh kasus dari kesuksesan pemimpin yang dipengaruhi oleh pengikutnya.

Dalam sebuah perusahaan A yang dipimpin oleh seorang manager pemasaran Bernama Budi. Budi mempunyai 5 orang staff pemasaran. Budi adalah manager yang baru direkrut oleh perusahaan A. Dalam memaparkan strategi pemasaran yang baru kepada Direktur, diyakini bahwa strategi ini akan berhasil dipasaran. Strategi yang dipaparkan adalah strategi baru dan saat dipaparkan kepada tim, beberapa tim kurang berkenan dan lebih memilih menggunakan cara tersendiri, sehingga pada akhirnya strategi tidak berjalan sebagaimana mestinya. Ini salah satu contoh bagaimana peran dari pengikut berkaitan dengan keberhasilan dari pemimpin itu sendiri, walupun dari sisi lain dapat dikatakan betapa pentingnya peran pemimpin untuk dapat mengambil hati dari para pengikutnya. Sebuah kepemimpinan dua arah yang saling berkaitan.

Hal ini akan semakin sulit dalam era digital saat ini. Dimana pemimpin dan pengikut akan lebih fokus kepada hasil yang ada. Disisi lain, sebenarnya pemimpin akan lebih diringankan dengan fokus kepada hasil akhir dari pengikutnya. Tentu saja memantau perkembangan pekerjaan harus lebih detail dan intensif agar tidak terlambat dalam mengetahui hasil akhir dari pekerjaan pengikut kita.

Pedoman Dalam Memimpin Secara Digital

Menekankan kepada ketertarikan dan nilai-nilai yang umum

Pemimpin perlu untuk menemukan dan menekankan ketertarikan dan minat yang sama diantara anggota tim. Setiap individu dalam tim perlu untuk memahami dan mendalami visi misi dan tujuan dari tim tersebut. Dengan ketertarikan dan nilai-nilai yang sama dalam pandangan pemimpin dan bawahan akan memudahkan dalam menggerakkan tim kearah yang diinginkan. Jika dalam kepemimpinan secara langsung dapat diperlihatkan melalui tindakan dan Bahasa, maka secara virtual perlu diingatkan melalui tulisan-tulisan maupun penekanan Kembali dalam setiap pertemuan virtual.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun