Mohon tunggu...
Rizki Utama
Rizki Utama Mohon Tunggu... Lainnya - Berbagi Lewat Tulisan

Business System dan Business Process Management Professional - Alumni MM FEB Universitas Indonesia dan Teknik Industri Universitas Andalas

Selanjutnya

Tutup

Gadget Artikel Utama

Memahami "Core Competency" dari Nintendo

22 Juni 2020   11:16 Diperbarui: 22 Juni 2020   14:59 1519
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi bermain game di konsol NES (WIKI COMMONS/CC) via Kompas.com

Menyadari bakat engineer tersebut Yamauchi memindahkan Gunpei Yokoi kebagian pengembangan produk dan memintanya untuk membuat sebuah model mainan yang kemudian diproduksi dengan nama Ultra Hand. Dimulailah era Nintendo sebagai perusahaan pembuat mainan elektronik.

Mainan Elektronik dan Video Game
Era ini dimulai dengan dikeluarkannya produk mainan elektronik pertama Nintendo ciptaan Gunpei Yokoi, Ultra Hand, pada tahun 1966. Produk ini sukses dipasaran dan terjual lebih dari 1 juta unit. 

Produk ini juga berhasil menyelamatkan perusahaan yang saat itu mengalami kesulitan keuangan yang cukup serius. Kesuksesan ultra hand  mendorong Yokoi untuk menciptakan mainan elektronik Nintendo lainnya seperti Ten Billion Barrel Puzzle, Ultra Machine-sebuah mesin pelempar baseball dan Love Tester. 

Nintendo juga mengeluarkan produk mainan senjata bertenaga matahari pertama pada tahun 1970, Nintendo Beam Gun Game sebagai pendahulu NES Zapper yang dipakai pada Duck Hand, ini merupakan produk hasil kerjasama dengan Sharp. 

Kemudian di tahun 1972 Nintendo mengeluarkan Ele-Conga sebuah drum machine pertama yang dapat diprogram. Kesuksesan Nintendo masuk ke pasar permainan elektronik pada era ini membuatnya masuk lebih dalam lagi yaitu ke pasar video game.

Pada tahun 1977 Nintendo meluncurkan mesin video game berwarna pertamanya, TV game 15 dan TV Game 6. Setahun kemudian Nintendo mengeluarkan arcade video game machine.

Kreasi Nintendo tidak berhenti sampai disitu, tahun 1980 Nintendo mengeluarkan game consol dengan single game yang muat ditangan dan bisa dibawa kemana-mana yaitu Game & Watch, ini salah satu produk revolusioner dari Nintendo. 

Game & Watch (Sumber: Wikipedia)
Game & Watch (Sumber: Wikipedia)
Lompat ke tahun 1985, Nintendo Entertainment System dikeluarkan ditahun ini bersamaan dengan game Super Mario Bros, dua produk ini (console dan game-nya) berhasil meraih kesuksesan dan menjadi legenda.

Nintendo Entertainment System, game console terkenal sepanjang masa (Sumber: Wikipedia)
Nintendo Entertainment System, game console terkenal sepanjang masa (Sumber: Wikipedia)
Pengembangan, produksi dan penjualan produk video game console terus berlanjut ditahun-tahun berikutnya, diantaranya Game Boy, Nintendo DS, Wii, Wii U, Nintendo Switch tahun 2017 dan pada tahun 2018 Nintendo meluncurkan, Nintendo Swicth Online.

Core Competency Nintendo
Mengetahui sejarah dan perjalanan bisnis Nintendo sejak lebih dari 130 tahun lalu, bisa disimpulkan bahwa sejatinya Nintendo bukanlah perusahaan kartu permainan (playing cards), bukan perusahaan pembuat mainan elektronik, bukan perusahaan perangkat lunak (software company) serta bukan pula perusahaan video game dan game console. 

Nintendo lebih dari itu, produk-produk tersebut hanyalah perwujudan dari kemampuan/kebisaan inti Nintendo untuk menciptakan kegembiraan atau kesenangan lewat mainan dan permainan. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun