Mohon tunggu...
Rini Wulandari
Rini Wulandari Mohon Tunggu... Guru - belajar, mengajar, menulis

Guru SMAN 5 Banda Aceh http://gurusiswadankita.blogspot.com/ penulis buku kolaborasi 100 tahun Cut Nyak Dhien, Bunga Rampai Bencana Tsunami, Dari Serambi Mekkah Ke Serambi Kopi (3), Guru Hebat Prestasi Siswa Meningkat

Selanjutnya

Tutup

Parenting Pilihan

Jangan Biarkan Dompet Terkuras, Gunakan 8 Tip Belanja Cermat Ala Ibu Hemat

15 Januari 2024   15:09 Diperbarui: 17 Januari 2024   15:04 363
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Namun, tak perlu mengobrol sampai berjam-jam juga. Satu hingga dua kalimat pendek sudah cukup membuat mereka merasa dihargai. Ingat kalau kita belanja, bukan mau rumpi.

Kelima; Beli dalam jumlah agak banyak

Saran ini sangat tergantung pada budget yang "dititipkan" paksu kepada istrinya. Jangan besar pasak daripada tiang. Layaknya hukum ekonomi, penjual ingin mendapat keuntungan sebanyak-banyaknya. 

Sementara pembeli ingin memperoleh barang dengan harga yang seminim mungkin. Cobalah tawar harga barang dengan membeli lebih banyak.

Misalnya, satu ikat bayam dihargai Rp 3 ribu, tawar saja jadi tiga ikat seharga Rp 6 ribu. Trik ini biasanya berhasil karena dagangan mereka akan cepat habis. 

Keenam: Tawar setengah harga dulu

Kata emak ini jurus pancingan yang ampuh sambil mengukur berapa besar margin alias laba sebenarnya yang sedang di incar pedagang, setelah harga di mark-up. Saat akan memulai tawar-menawar, coba dengan langsung menawar setengah harga, dijamin akan dapat harga bagus.

Dengan menawar setengah harga, si penjual biasanya akan langsung bilang tidak boleh. Lalu dimulailah tawar menawar hingga ditemukan harga yang tepat buat kedua pihak.

Ketujuh;  Janji akan rekomendasikan dan jadi langganan

Ini juga jurus ampuh para ibu. "kasih murah dong, biar jadi langganan. Itung-itung harga buka toko kan". Begitu biasanya dialognya.
Saat semua cara sudah dicoba namun masih tidak berhasil, coba yakinkan si penjual kalau kita dapat harga murah, kita akan rekomendasikan tokonya ke teman-teman.

Selain itu, janjikan juga kalau kita akan jadi pelanggan setia. Penjual mungkin akan luluh hatinya karena berpikir akan dapat pelanggan setia.

Kedelapan; Pakai bahasa daerah

Saat memakai bahasa daerah, biasanya pedagang akan merasa, sebagai sesama penduduk daerah boleh dong saling berbaik hati. Selain lebih akrab, biasanya bisa menarik simpati.

Apalagi kalau memakainya di luar daerah dan ketemu sama orang se-daerah. Suami saya mempraktekkan jurus ini, langsung dapat harga bagus. 

Pada prinsipnya menawar barang belanjaan itu sah-sah saja, tapi tetap harus pakai aturan. Karena sikap yang simpatik bisa memantik simpati yang sama, karena pada dasarnya penjual dan pembeli itu saling membutuhkan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Parenting Selengkapnya
Lihat Parenting Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun