Mohon tunggu...
Rini DST
Rini DST Mohon Tunggu... Ibu Rumah Tangga - Seorang ibu, bahkan nini, yang masih ingin menulis.

Pernah menulis di halaman Muda, harian Kompas.

Selanjutnya

Tutup

Life Hack Pilihan

Gaduh dalam Suara, Lembut dalam Hati

27 Desember 2021   22:07 Diperbarui: 29 Desember 2021   23:09 494
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mahasiswa yang pernah mengontrak rumah kontrakan milik  Rini DST. Koleksi Pribadi

Kemajuan teknologi sekarang sudah sangat maju. Suami dikirim link youtube oleh temannya. Untuk menonton konser hari ibu, dengan tema Bukan Cuma Perempuan. 

Sebuah acara yang diselenggarakan oleh akun youtube Gajah Gembira. Kemajuan teknologi yang aku maksudkan, sekarang nonton youtube tidak harus dari laptop. Bisa dari TV, tidak harus umpek-umpekan dari laptop atau hape.

Pengirim link youtube adalah teman suami yang alumnus ITB, dan waktu mahasiswa mengikuti ukm kampus band.

Pastilah peserta konser adalah para mahasiswa dan alumni ITB. Terutama mahasiswa dan alumni yang tergabung dalam ukm kampus band. 

Sebuah konser yang dipersembahkan untuk para ibunda. Lagu-lagu yang diselingi dengan cerita sejarah asal-usul hari ibu, dan puisi- puisi yang menggelora tentang kehidupan para ibu yang sangat inspiratif.

Entah mengapa konser hari ibu kali ini membawa tema Bukan Cuma Perempuan. Apakah maksudnya para ibunda itu bukan cuma perempuan ... biasa. Atau peserta konser bukan cuma perempuan, ada laki-laki juga maksudnya. 

Salah satu peserta bukan cuma perempuan, yang laki-laki adalah peserta yang menamakan diri . 

OSD Tambang ITB terdiri dari mahasiswa dan alumni. Ada 2 diantara pesertanya mantan anak-anak yang pernah mengontrak rumah kami. 

Pertama adalah Haikal, bukan nama sebenarnya. Sekarang sudah lulus sebagai Sarjana Tambang ITB. Kedua Rifai, bukan nama sebenarnya juga. Sampai sekarang masih mahasiswa Tambang ITB.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Life Hack Selengkapnya
Lihat Life Hack Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun