Mohon tunggu...
Riki Rivaldi
Riki Rivaldi Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - santri el-bied

Berobsesi menjadi seseorang yang menyelami samudera kalam ilahi dan mengambil mutiaranya

Selanjutnya

Tutup

Love

Makna Syair Burdah (part 1): Hakikat Pecinta

10 April 2022   00:23 Diperbarui: 10 April 2022   00:37 2060
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Rasa cinta membuatmu akan terus mengeluarkan air mata untuk menangisi bekas rumah kekasihmu. Dan rasa cinta membuatmu kehilangan kantukmu diwaktu malam sehingga kamu tidak bisa tidur karena terus memikirkan segala sesuatu yang berhubungan dengan kekasihmu, bahkan itu berupa pohon didepan rumahnya atau gunung dibelakang ladangnya.

Fakaifa tunkiru hubban ba'da syahidat                   #  bihi 'alaika 'udulu al-dam'i wa al-saqomi

Wa astbata al-wajdu khottoi 'abrotin wa donna # mitsla al-bahari 'ala khoddaika wa al-'anami

Arti:

Maka bagaimana kamu bisa mengingkari cinta setelah tampak darimu bukti yang dapat mengadilimu berupa deraian air mata dan luka

kesedihanmu telah memberikan bekas garis air matamu dan menjadikanmu lemah tak berdaya seperti terdapat mawar kuning dan mawar merah di kedua pipimu 

Makna Syair

Kamu tidak akan bisa mengingkari rasa cinta yang tumbuh pada dirimu setelah adanya bukti bahwa kamu sedang dimabuk asmara berupa air mata yang tak kunjung berhenti berderai dan banyaknya luka pada dirimu. Juga setelah adanya bukti bahwa kesedihanmu menorehkan bekas garis air matamu di kedua pipimu. Satu diantaranya membuat pipimu berwarna kuning bukti bahwa kamu lamah tak berdaya digambarbarkan seperti mawar kuning. Dan satu yang lain membuat pipimu merah bukti bahwa kamu sedang dirundung cinta yang membara digambarkan layaknya mawar merah.

Na'am saraa thoifu man ahwa faaroqoni # wa al-hubbu ya'taridhu al-aladzaati bi al-alami

Arti:

Memang sebuah kebenaran, bahwa bayang-bayang orang yang aku rindu tatkala terlintas dipikiranku membuatku tidak bisa memejamkan mata. Dan penyakit cinta memang dapat membuat kelezatan menjadi sirna

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Love Selengkapnya
Lihat Love Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun