Kayaknya maksa banget? Nggak apa-apa, namanya juga jembatan keledai untuk membantu belajar dan mengingat, bagaimanapun caranya.
3. RANGKAIKAN TATA BAHASA
Grammar atau tata bahasa bisa menjadi overwhelming dan menakutkan jika tidak dilatih penggunaannya.
Ketika aksara sudah dikuasai, kosakata baru perlahan-lahan bertambah, latihan menulis dengan menggunakan grammar adalah langkah selanjutnya.
Pada level-level pemula dalam semua bahasa asing yang saya pernah pelajari (Inggris, Jerman, Jepang, Perancis, dan Korea) grammar pertama yang diajarkan adalah yang berkaitan dengan tenses: masa lalu, masa kini, dan masa depan.
Setelah mempelajari bentuk simple past tense, simple present tense, dan simple future tense, pembelajar akan diajak mengkombinasikannya dengan bentuk continuous, untuk mengindikasikan kegiatan yang sedang berlangsung, sebuah kebiasaan, dan lain sebagainya.
Saya akan mengambil contoh dari bahasa Inggris.
I will go. (Saya akan pergi.) --> simple future tense.
Ubah menjadi bentuk continuous untuk mengindikasikan probabilitas tinggi dari sebuah aktivitas yang akan terjadi.
I will be going. (Saya akan pergi) --> simple future continuous tense.
Coba ubah ke dalam simple past tense untuk menceritakan kegiatan di masa lalu.