Sumatera Barat adalah salah satu provinsi di Indonesia yang terletak di pulau Sumatera. Ibu kotanya Padang. Padang si Kota Bingkuang.
Provinsi ini dikenal dengan kekayaan Budaya Alam Minangkabau (BAM) yang sangat banyak. BAM ini menjadi salah satu pelajaran bermuatan lokal di Sumatera Barat.Â
BAM meliputi adat istiadat, rumah adat khas bernama Rumah Gadang, kuliner dan makanan khas seperti rendang dan dendeng yang terkenal di dunia. Selain itu beragam kuliner dan sambal juga menjadi kearifan lokal yang masih terpelihara.
Selain itu, Sumatera Barat juga memiliki alam yang indah, dengan pegunungan yang paling populer Marapi dan Singgalang, danau yang terkenal, Â danau Singkarak dengan ikan bilihnya, dan danau Maninjau dengan ikan karamba, serta pantai yang menjadi tujuan wisata. Pantai Air Manis, Pantai Carocok, Sasak, Gondoriah, dan banyak lagi.
Apa yang ingin kamu ketahui lebih lanjut tentang Sumatera Barat?
Tentu banyak sekali yang ingin kita ketahui tentang provinsi ini. Mengapa? Karena di Sumatera Barat ini, terdapat banyak kearifan lokal yang penting untuk dilestarikan generasinya.
Karena provinsi ini memiliki nilai-nilai budaya, sosial, ekonomi, pendidikan, dan spiritual yang berharga bagi masyarakat Indonesia. Â Provinsi ini salah satu daeeah terunique di dunia.
Beberapa kearifan lokal tersebut adalah:
1. Falsafah "Adat Basandi Syarak, Syarak Basandi Kitabullah"
Penerapan falsafah "Adat Basandi Syarak, Syarak Basandi Kitabullah" dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Minangkabau. Dapat dilihat dalam upacara pernikahan adat. Dalam pernikahan Minangkabau, prosesi adat seperti batimbang tando (pertukaran tanda) atau manjapuik marapulai (menjemput pengantin laki-laki) tetap dilakukan sesuai dengan adat yang diwariskan turun-temurun.Â