Berikut contoh-contoh pasangan yang bersikap eksklusif dengan teman lawan jenisnya :
> Punya topik pavorit yang hanya dibicarakan dengan dia, tapi tidak dengan pasangan karena malas atau karena pasangan tidak mengerti/kompeten.
> Menolak permintaan pasangan, namun menyediakan-nya ketika dia meminta hal yang sama.
> Enggan bercerita kepada pasangan apa yang dilakukan atau diobrolkan dengan dia.
> Mengurangi atau menutupi beberapa informasi tentang dia ketika pasangan bertanya detail.
> Keberatan memperkenalkan pasangan pada dia dan keberatan menjadikan mereka menjadi akrab bersahabat.
> Keberatan melibatkan pasangan ketika sedang mempunyai aktivitas bersama dia.
> Memiliki alat komunikasi khusus, tersembunyi, tersendiri (Handphone atau nomor handphone lain) untuk berkomunikasi dengan dia.
> Menyamarkan nama atau identitas dia dan menghapus jejak komunikasi dengannya.
> Memiliki kegiatan, panggilan, dan candaan khusus dengan dia yang tidak dimengerti oleh pasangan. Dan jadi defensif atau sensitif bila pasangan minta diceritakan.
> Dsb...