Mohon tunggu...
Rachmat PY
Rachmat PY Mohon Tunggu... Penulis - Traveler l Madyanger l Fiksianer - #TravelerMadyanger

BEST IN FICTION 2014 Kompasiana Akun Lain: https://kompasiana.com/rahab [FIKSI] https://kompasiana.com/bozzmadyang [KULINER] -l Email: rpudiyanto2@gmail.com l IG @rachmatpy @rahabganendra

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Di Balik Sepiring Laksa Cihideung, Kuliner Tahun 1970an Khas Bogor

9 Juni 2023   18:30 Diperbarui: 9 Juni 2023   19:19 432
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang di dalam warung Laksa Pak Inin, Cihideung. Dokpri

"Beda rasanya. Kuahnya rasanya beda. Lagi pula banyak pejabat Bogor yang ke sini," jawab Pak Usma.

Pejabat yang dimaksud itu antara lain, Wali Kota Bogor saat ini, Bima Arya, juga Wali Kota Bogor di zaman-zaman sebelumnya. Bahkan termasuk Danrem Bogor.

Laksa Bogor, memang menjadi kuliner khas yang banyak diburu saat orang-orang mampir ke Bogor. Kuliner ini menjadi salah satu ikon kuliner Bogor yang mudah ditemui di Bogor.

Ruang di dalam warung Laksa Pak Inin, Cihideung. Dokpri
Ruang di dalam warung Laksa Pak Inin, Cihideung. Dokpri

Cerita lain dari Kang Darwin yang setiap harinya melayani pembeli di warungnya, banyak pembeli adalah pelanggan lama.

Di bale bambu teras warungnya, aku dan Kang Darwin ngobrol. Menurt ceritanya, mereka datang membawa keluarganya atau kerabatnya.

"Ada yang langganan makan laksa di sini saat masih anak-anak. Eh sekarang sudah punya anak, masih suka datang ke sini," tutur pria berambut gondrong itu.

Dari cerita Kang Darwin, bisa disimpulkan bahwa Laksa Kang Inin atau Laksa Cihideung ini memiliki pecintanya yang setia. Tetap rindu untuk mencicipi Kembali gurih dan nikmatnya racikan turun temurun Laksa Pak Inin.

Dapurnya Laksa Pak Inin, Cihideung, Bogor. Dokpri
Dapurnya Laksa Pak Inin, Cihideung, Bogor. Dokpri
Sekilas Sejarah Laksa Bogor 

Dulu saat aku bermukim di Batam, aku tahunya laksa ala Malaysia dan Sinapura yang banyak dijual di kedai-kedai di Batam. Memang beda dengan Laksa Bogor.

Laksa sebenarnya bisa ditemukan di beberapa kawasan negara-negara di Asia Tenggara yakni di Indonesia, Malaysia, Singapura, dan Thailand.

Tentu saja masing-masing laksa dari keempat negara itu, memiliki ciri khasnya masing-masing. Ada tiga variasi modern laksa yang dikenal umum saat ini, yakni kari, Siam, dan Assam. Laksa kari bisa ditemukan di Malaysia, Singapura, dan Indonesia. Laksa Siam ada di Thailand, dan Assam laksa ada di Penang, Malaysia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun