Saya pun dinyatakan lolos dan membayar biaya sebesar Rp30.000. Apabila Anda belum mengetahui golongan darah, Anda akan diarahkan untuk melakukan tes dan membayar biaya tambahan sebesar Rp30.000. Selanjutnya, saya diarahkan untuk melakukan tes psikologi.
Tes Psikologi
Tes selanjutnya adalah tes psikologi. Tes ini bertujuan sebagai langkah pencegahan apabila ada ketidaklayakan pengemudi secara mental agar tidak membahayakan diri sendiri dan orang lain.
Tes psikotes dilakukan dalam beberapa sesi. Dalam satu sesi, terdapat belasan calon pengemudi yang akan melakukan tes. Tes psikologi bisa dilakukan dalam waktu belasan menit saja dengan mengerjakan puluhan soal.
Saya lalu menunggu hasil tes dan membayar biaya tes sebesar Rp100.000. Menurut keterangan petugas, biaya ini bisa lebih murah yaitu kurang dari Rp50.000 apabila dilakukan secara online.
Melakukan PendaftaranÂ
Setelah melakukan tes psikologi, saya diarahkan untuk menuju tempat pendaftaran. Saya diarahkan untuk mengisi formulir tentang data diri dengan tujuan perpanjangan SIM.
Saya lalu menuju loket perpanjangan SIM dengan menyerahkan formulir, SIM lama, bukti lulus tes kesehatan dan tes psikotes. Saya lalu mengantri dan menunggu nama saya dipanggil.
Membayar Biaya Perpanjangan
Selanjutnya, nama saya dipanggil dan menuju loket pembayaran. Berkas kemudian diserahkan kembali dan saya membayar biaya perpanjangan SIM sebesar Rp75.000 lalu diarahkan untuk menuju ruang foto.
Melakukan Foto dan SIM baru bisa diambil
Saat sampai di ruang foto, saya menyerahkan berkas tersebut dan mengantri untuk foto. Setelah dipanggil, saya melakukan cek data terlebih dahulu. Setelah itu, saya melakukan pas foto, input tanda tangan, dan sidik jari yang nantinya untuk data di SIM yang baru.
Setelah data diinput, saya diminta melakukan verifikasi dengan email atau nomor telepon. Lalu, saya diarahkan kembali menuju loket untuk pengambilan sim baru.Â