Mohon tunggu...
Putri Najah Nabila
Putri Najah Nabila Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

membaca

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pengaruh Pendidikan Akhlak Terhadap Pembentukan Karakter Remaja

27 Juni 2023   15:16 Diperbarui: 2 Juli 2023   10:22 616
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pendidikan akhlak membantu remaja dalam membentuk karakter yang kuat dan stabil. Melalui pemahaman dan praktik nilai-nilai moral yang baik, remaja belajar menghargai kejujuran, integritas, keadilan, dan tanggung jawab. Ini membantu mereka mengembangkan identitas akhlak yang baik dan menjadikan mereka individu yang bertanggung jawab dan bermoral.

2. Pembentukan Nilai-Nilai Positif

Pendidikan akhlak membantu remaja untuk memperoleh nilai-nilai positif dalam kehidupan. Remaja mempelajari nilai-nilai seperti kejujuran, keadilan, optimis, saling menghormati, dan berempati. Hal ini akan membantu mereka membentuk kepribadian yang positif, mengatasi permasalahan yang ada dan merespon dengan baik terhadap suatu kegagalan.

3. Pengembangan Kemampuan Mengendalikan Diri

Pendidikan akhlak membantu remaja dalam mengembangkan kemampuan pengendalian diri. Mereka belajar menahan diri dari perilaku yang bertentangan dengan nilai-nilai moral yang telah ada dan juga menahan diri dari perbuatan yang melanggar aturan.

4. Meningkatkan Kemampuan Berempati

Pendidikan akhlak membantu meningkatkan kemampuan remaja untuk berempati dan peduli terhadap orang lain. Mereka diajarkan untuk memahami dan menghormati perasaan orang lain. Hal ini akan membantu mereka dalam membentuk hubungan sosial yang positif, meningkatkan toleransi dan membangun rasa solidaritas dalam masyarakat.

5. Pembentukan Tanggung Jawab

Pendidikan akhlak menanamkan kepada remaja untuk mempunyai sikap tanggung jawab terhadap tindakan ataupun keputusan mereka. Hal ini akan membuat remaja menjadi seseorang yang bertanggung jawab dan penuh pertimbangan.

6. Peningkatan Kualitas Hubungan dan Interaksi Sosial

Pendidikan akhlak membantu remaja dalam mengembangkan keterampilan sosial dan meningkatkan kualitas hubungan dan interaksi mereka dengan orang lain. Melalui pembelajaran tentang etika dan moralitas, remaja belajar tentang tata krama, penghormatan, dan tanggung jawab dalam hubungan interpersonal. Ini membantu mereka membangun hubungan yang sehat, saling menghormati, dan saling mendukung.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun