6. Manfaatkan tokoh agama
Kebanyakan tokoh agama, terutama dari beberapa aliran dari agama yang cukup fanatik, memiliki massa besar, semisal para kyai di pesantren maupun kyai-kyai majelis sholawat (mohon maaf saya menggunakan contoh dalam Islam), mereka mempunyai massa fanatik yang menuruti apa kata kyainya, ketika anda akrab dengan para tokoh agama tersebut, anda akan mendapatkan massa yang cukup besar, tanpa memerlukan biaya yang besar.
7. Datanglah ke penjara
Narapidana tentunya memiliki suara yang cukup besar, dan setidaknya di dalam sebuah lapas ada ratusan narapidana yang dipenjara, mereka adalah orang-orang yang kurang diperhatikan oleh mayoritas politisi di Indonesia, ketika anda datang ke mereka, berusaha untuk berinteraksi dengan mereka, saya rasa mereka akan lebih mengingat anda dibandingkan politisi lain yang tidak datang.
8. Komunitas olahraga dan musik
Politisi jarang memperhatikan komunitas-komunitas seperti ini (selain suporter sepak bola tentunya), anda dapat mendatangi mereka dan mendengar keluh kesah mereka, lalu mencoba untuk mencari simpati mereka, saya rasa massa anda dapat bertambah dari ini.
Begitulah esai singkat yang saya buat, mungkin ini dapat dibilang esai singkatnya, secara komprehensif saya akan buat yang lebih banyak, rinci, dan lebih intuitif idenya lagi.
Terima kasih telah membaca.
N. M. Purwadi
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H