Ya, selama karir saya menganalisa tidur pasien, saya bersyukur tak ada yang mengalami gangguan fatal di laboratorium tidur. Tapi belum lama ini, di Atlanta seorang pemuda berusia 25 tahun, mengalami serangan jantung dan meninggal dunia di laboratorium tidur.
Dalam menangani berbagai gangguan tidur. Kami menggunakan alat bernama polisomnografi di laboratorium tidur. Di sini pasien akan menginap semalam sambil dipasangkan berbagai sensor. Mulai dari sensor-sensor perekaman gelombang otak, gerak bola mata, sensor-sensor nafas, jantung, posisi tidur hingga gerakan kaki. Dari analisa tidur pasien, baru dapat ditentukan berbagai perawatan yang sesuai.
Triumvirate of Health
Konsep kesehatan modern kini bernama the triumvirate of health. Untuk mencapai kesehatan yang paripurna, seseorang membutuhkan 3 komponen utama, yaitu keseimbangan gizi, olah raga teratur dan Tidur yg Sehat.
Tanda tidur yang tidak sehat adalah kantuk. Kantuk, selain bisa membunuh, juga merupakan tanda kualitas hidup yang buruk. Untuk itu, perbaiki kualitas hidup Anda dengan memperbaiki kesehatan tidur. Â Niscaya kualitas Indonesia pun akan lebih baik.
Kesehatan Tidur untuk Indonesia yang Lebih Baik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H