Berdasarkan statistik WOCCU (World Council Of Credit Union), per 31 Desember 2014 penetrasi Kopdit di tanah air mencapai 1,4% dengan jumlah anggota individu 2.353.704 orang. Artinya jumlah anggota individu Kopdit dalam jaringan Inkopdit dibandingkan jumlah penduduk Indonesia, sebesar 1,4%. Bandingkan dengan Filipina dan Thailand yang telah mencapai 8%. Negara yang kita anggap kapitalis seperti Amerika Serikat, penetrasinya justru jauh lebih tinggi lagi yaitu 47%.
Kita masih terus mengharap perhatian dalam bentuk inovasi dan regulasi yang mendukung gerakan Koperasi dari pemerintah. Dengan dukungan dari pemerintah ditambah lagi komitmen dari aktivis-aktivis gerakan untuk terus memajukan dan mengembangkan Koperasi, niscaya gerakan Koperasi dapat semakin menjadi soko guru perekonoman nasional. (PG)Â
Referensi:
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H