Sadarlah untuk segera menghentakkan diri dari pseudo-kehidupan seperti ini. Kembalilah ke dunia otentik kita di kefanaan. Dengarlah cericit burung di pagi hari, nikmati breakfastmu, nikmati kebersamaanmu kemarin dengan doi dan anak-anak, nikmati keindahan hidup dalam ulah, keceriaan alami dan desah nafasnya. Tak perlu heboh ketika pemanjat sosial dan selebriti politik dan selebriti agama bikin heboh seakan berpesta alami. Sadarlah, mereka sedang berkompetisi sengit dengan iringan neoliberalisme yang tak perlu lagi kita amini.
Joyogrand, Malang, Sat', March 04, 2023
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI