Mohon tunggu...
Parlin Pakpahan
Parlin Pakpahan Mohon Tunggu... Lainnya - Saya seorang pensiunan pemerintah yang masih aktif membaca dan menulis.

Keluarga saya tidak besar. Saya dan isteri dengan 4 orang anak yi 3 perempuan dan 1 lelaki. Kami terpencar di 2 kota yi Malang, Jawa timur dan Jakarta.

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Sei Babi Flobamora NTT Kuliner Terbaru di Kota Wisata Malang

14 April 2022   17:09 Diperbarui: 14 April 2022   17:17 2803
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tong modifikatif untuk pengasapan daging atau sei babi flobamora khas Malang, sebuah ide cemerlang dari Pak Mel dan Ibu. Foto: Mel Lay.

R : Kalau disini di Jln Slamet Rjijadi ini ya nggak masalah, karena di ujung sana misalnya ada Rumah Makan Babi Klenteng dll. Anak saya Faldi di Pattimura juga menghadapi masalah itu, tadinya bannernya menghadap ke arah jalan tak jauh dari kantor kelurahan di Jln Pattimura, terpaksa dibalik menghadap pasar klojen karena tak disetujui pihak pemerintah kelurahan.

PP : Kalau lapak yang di langsep bagaimana?

R :  Karena di pinggir jalan besar, ya nggak masalah, nggak direcoki warga, karena prinsip disitu lu lu gue gue. Tapi bagaimanapun di Malang itu enak koq. Udaranya sejuk dan tak pernah ada keonaran yang tak perlu.

PP : Terakhir Pak Mel, apa itu arti dan makna sei dalam kuliner NTT.

ML: Sei itu awal mulanya dari pulau Rote. Maka sei itu asli dari Bahasa Rote, bukan dari  bahasa Tetum, Amarasi, Sabu dst. Sei artinya daging yang diasapi. Sedari dulu sei itu irisan daging babi yang diasapi, khususnya babi hutan, karena dagingnya kenyal dan enak. Daging ini dipotong, diiris tipis-tipis dan diasapi. Zaman dulu itu untuk bekal kalau warga pergi berladang atau berkebun. Berladang tempo doeloe tentu butuh waktu panjang. Sei babi itulah bekal mereka selama di ladang. Kalau sekarang ini kita hanya menjumpai rumah makan sei di Kupang dan di Labuhan Bajo saja. Itu berkembang seiring dengan perkembangan kepariwisataan daerah.

PP: Ok terimakasih banyak untuk percakapan ini Pak Mel Lay dan Ibu. Semoga sukses.

ML dan R : Sama-sama pak dan sebentar saya bungkuskan dulu Sei-nya buat Adrian Aurelius Pakpahan anak bungsu Bapak, sehubungan apa yang Bapa katakan pada awal percakapan ini bahwa Bapak sudah diet daging karena satu dan lain hal.

PP : He He ..

Demikian bincang-bincang hangat kita dengan Pak Mel Lay dan Ibu Ratnawati, the owner Sei Babi dan Sate babi Flobamora. Kuliner ini pastilah nyuss apalagi dengan alat pengasapan yang telah dimodifikasi sedemikian rupa. Tak bakal lagi kita berkomentar sei-sei-an karena lagi sial ketemu pedagang sei non-NTT yang ngaku NTT, tapi celakanya asal njiplak begitu saja dengan mengabaikan arti dan makna sei itu dari daerah asalnya yi pulau Rote NTT.

Salut dengan Pak Mel dan Bu Ratna yang berhasil memperkenalkan kuliner Sei yang khas NTT itu dan sukses memberangkatkan anak-anaknya secara berdikari tanpa pernah meratapi hidup. Betapa Faldi yang sudah selesai S1 di Institut Asia bahkan dalam tempo dekat ini akan married dan adiknya tak lama lagi menyusul S1. Sedangkan yang ketiga Princess Lay anak perempuan bungsu satu-satunya masih kanak-kanak. Tapi ke depan pastilah Princess tertular ortu dan kedua kakaknya yang bersemangat wiraswasta luarbiasa itu.

Dengan kuliner khas Flobamora ini, Malang selaku obyek wisata pendidikan, budaya dan alam akan semakin berkembang, khususnya kulinernya semakin beragam selaku melting pot Indonesia dan ke depan ini akan semakin banyak dikunjungi wisnus maupun wisman, apalagi wisatawan anak sekolahan luar Jawa yang menempuh studi demi masa depan di kota sejuk yang tak pernah onar ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun