Mohon tunggu...
Pancha Ratna Sary
Pancha Ratna Sary Mohon Tunggu... Guru - Guru

Hobi saya menonton film dan ngopi

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Meningkatkan Kemampuan Kognitif Anak Kelompok B dalam Mengenal Bentuk-bentuk Geometri

12 Desember 2022   17:40 Diperbarui: 12 Desember 2022   18:29 353
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Bermacam-macam buah, tusuk sate, piring, kartu gambar buah, tutup botol yang ditempel huruf, stik es krim yang di tempel huruf, pensil warna, cat air, laptop, jaringan internet, video pembelajaran yang menarik terkait tema pembelajaran, biaya untuk membeli berbagai macam buah-buahan yang akan digunakan untuk pelaksanaan pembelajaran, durasi waktu pembelajaran sekitar 180 menit.

Refleksi Hasil dan dampak 

Bagaimana dampak dari aksi dari Langkah-langkah yang dilakukan? Apakah hasilnya efektif? Atau tidak efektif?  Mengapa? Bagaimana respon orang lain terkait dengan strategi yang dilakukan, Apa yang menjadi faktor keberhasilan atau ketidakberhasilan dari strategi yang dilakukan? Apa pembelajaran dari keseluruhan proses tersebut

Dampak dari aksi dan langkah-langkah yang dilakukan adalah kemampuan kognitif anak dalam mengenal bentuk-bentuk geometri menjadi meningkat, motivasi belajar anak lebih meningkat, suasana pembelajaran anak lebih menyenangkan dan anak lebih aktif dalam pembelajaran, anak lebih antusias mengikuti kegiatan pembelajaran, serta anak sudah dapat mengenal nama dari bentuk-bentuk geometri yang ditunjuk oleh guru.

Setelah dilakukan pembelajaran dengan penerapan kegiatan membuatsate buah berbagai bentuk geometri hasil yang diperoleh sangat efektif karena dapat meningkatkan kemampuan kognitif anak dalam mengenal bentuk-bentuk geometri.

Ini dibuktikan dari hasil penilaian pada pertemuan pertama tingkat keberhasilannya adalah 76,92% dan pada pertemuan kedua mengalami peningkatan yang signifikan dengan persentase  keberhasilan sebesar 91,66%.

Menurut pendapat dari kepala sekolah melalui media konkret berupa sate buah berbagai bentuk geometri ini sangat efektif untuk meningkatkan kemampuan kognitif anak dalam mengenal bentuk-bentuk geometri.

Selain itu anak-anak terlihat sangat senang dan antusias saat kegiatan mengenal bentuk-bentuk geometri dengan media sate buah serta mampu mengikuti instruksi atau arahan dari guru sampai kegiatan selesai.

Teman sejawat juga menyampaikan pendapatnya sangat setuju dengan pembelajaran mengenalkan bentuk geometri melalui kegiatan membuat sate buah berbagai bentuk geometri ini, selain anak dapat mengenal bentuk, warna buah dan nama buah, anak juga dapat belajar untuk makan buah-buahan karena banyak anak- anak yang tidak menyukai buah-buahan.

Faktor keberhasilan dalam pembelajaran ini sangat ditentukan oleh kemampuan guru dalam menyampaikan materi pembelajaran, kemampuan guru dalam penguasaan kelas agar kondusif, kemampuan anak dalam mengikuti kegiatan pembelajaran ditandai dengan keaktifan anak saat proses pembelajaran berlangsung, serta penerapan media, model dan metode pembelajaran yang digunakan oleh guru yang harus menarik.

Pembelajaran yang dapat diambil dari proses dan kegiatan yang sudah guru lakukan adalah guru harus dapat menciptakan pembelajaran yang menarik bagi anak, mampu menganalisis permasalahan yang dialami oleh anak serta mencari solusi dengan menerapkan kegiatan pembelajaran yang inovatif bagi anak agar anak lebih aktif mengikuti pembelajaran yang kita lakukan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun