Hal ini tidak mengherankan sebab Piper betle mengandung beberapa zat kimia yang sangat efektif untuk melawan jamur dan juga berbagai penyakit yang menyerang tubuh, antara lain flavonoid, karvakrol, alkaloid, eugenol, glucosidal, dan saponin.
Berikut ini beberapa manfaat dari sirih hijau bagi kesehatan.
Ekstrak sirih hijau dapat menghambat pertumbuhan jamur yang menyebabkan kotombe.
Masalah kotombe ini sebenarnya disebabkan oleh sejenis jamur, yaitu Pityrosporum ovale yang dapat tumbuh subur di kulit kepala yang dengan kelenjar minyak berlebih.
Nah masalah kotombe sebenarnya dapat diatasi dengan ekstrak daun sirih hijau. Kandungan karvakol, eugenol, dan saponin yang terdapat di dalam daun sirih hijau dapat menghambat pertumbuhan yeast atau sel tunas dari pityrosporum ovale yang menyebabkan kotombe.
Selain itu sirih hijau juga efektif menghambat pertumbuhan bakteri mulut dan mencegah gigi berlubang karena melawan asam yang dihasilkan bakteri mulut.
Mengunyah daun sirih hijau dan biji pinang akan memicu produksi air liur. Di dalam air sendiri mengandung berbagai protein dan mineral yang berfungsi menjaga kekuatan gigi dan mencegah penyakit gusi.
Manfaat yang lain dari daun sirih hijau yaitu melancarkan sistem pencernaan.
Daun sirih hijau bekerja meningkatkan metabolisme yang akan memicu sirkulasi dan merangsang usus untuk menyerap vitamin dan nitrisi penting untuk tubuh.
Daun sirih hijau juga diklaim memiliki khasiat yang dapat membantu mengobati penyakit diabetes. Beberapa kandungan yang terdapat di dalam selembar daun sirih diyakini mampu menurunkan kadar gula dalam darah.
Caranya mudah, yaitu dengan merebus beberapa lembar daun sirih kemudian air rebusan diminum secara teratur.