Mohon tunggu...
Okto Klau
Okto Klau Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penulis lepas

Menulis adalah mengabadikan pikiran

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

Sekolah Negeri Vs Sekolah Swasta Unggulan dan Non Unggulan: Mempersoalkan Dikotomi Sekolah Swasta dan Negeri

29 Mei 2022   22:02 Diperbarui: 30 Mei 2022   10:21 1726
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sistem zonasi yang diterapkan saat ini pun memberatkan para siswa. Hal ini membuat peluang anak-anak yang tidak berkesempatan masuk ke sekolah-sekolah negeri pasti memilih sekolah-sekolah swasta non unggulan. Sebab kita tahu, sekolah-sekolah swasta unggulan mempunyai sistem seleksi yang lebih ketat dari sekolah negeri.

Oleh sebab itu, agar pendidikan kita bisa lebih sebaiknya dikotomi sekolah swasta dan negeri harus dihentikan. Sebab sekolah swastalah yang menampung siswa-siswa yang tidak masuk ke sekolah negeri.

Sekolah swasta di daerah-daerah terpencil justru menampung siswa-siswa dari keluarga-keluarga kurang mampu.

Sekolah-sekolah swasta yang sudah unggul diupayakan agar tetap mempertahankan keunggulannya sambil pemerintah terus mengupayakan sekolah-sekolah swasta lainnya dan juga sekolah-sekolah negeri untuk bisa mengejar ketertinggalan mereka dan menjadi unggul pula.

Bila itu bisa terwujud, niscaya pendidikan yang berkeadilan seperti yang kita cita-citakan bersama bisa terwujud. Semua anak, siapa pun dia, dari keluarga kaya maupun miskin dapat mempunyai kesempatan memperoleh pendidikan yang terbaik.

Nilai positifnya bila pemerintah memberi perhatian yang sama kepada semua sekolah, maka sekolah swasta unggulan pun tidak akan terlalu mahal sehingga semua anak dari keluarga mana pun mempunyai kesempatan yang sama untuk bersekolah di sana.

Pertanyaan terakhir, apakah pemerintah sungguh-sungguh mau menghilangkan dikotomi negeri dan swasta, swasta unggulan dan swasta non unggulan? 

Hanya niat dan kehendak yang tulus berdasarkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia-lah yang membuat pemerintah memberi perhatian yang sama kepada semua sekolah tanpa memilah-milah ini sekolah pemerintah, ini sekolah swasta.

Salam

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun