Mohon tunggu...
Nur Elsa Ayu Aprilia
Nur Elsa Ayu Aprilia Mohon Tunggu... Lainnya - Belajar Nulis

it is what it is

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

Urgensi Motivasi dalam Upaya Menumbuhkan Minat Berwirausaha Mahasiswa

2 Agustus 2022   20:22 Diperbarui: 15 April 2024   01:43 284
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Entrepreneur. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Jcomp

2. Minat Berwirausaha

Merasa senang setelah melakukan sesuatu dan melakukannya terus menerus bisa disebut minat. Menurut (Shaleh dan Wahab, 2004) dalam Slameto (2013) minat merupakan rasa lebih suka dan rasa keterikatan pada suatu hal atau kegiatan, tanpa ada yang menyuruh bisa disebut minat. 

Minat merupakan keinginan seseorang untuk melakukan sesuatu tanpa paksaan dan timbul atas dasar kemauan sendiri. Sedangkan menurut  Crow and Crow dalam penelitian (Djaali, 2013) mengatakan bahwa minat berkaitan dengan gaya gerak yang mendorong seseorang untuk menghadapi atau berurusan dengan orang, benda, kegiatan, pengalaman yang dirangsang oleh kegiatan itu sendiri.

Wirausaha adalah penggerak perubahan, inovasi dan kemajuan ekonomi yang dapat dipengaruhi oleh wirausahawan.                       

Sedangkan wirausahawan adalah orang-orang yang kreatif, dinamis, dan inovatif yang berani mengambil resiko dan berani menghadapi segala tantangan melalui kreativitas dan kekuatan kemauan untuk mencapai kesuksesan (Frinces, 2011). 

Berdasarkan pengertian minat dan kewirausahaan tersebut, minat berwirausaha adalah minat seseorang untuk berwirausaha yang muncul karena dipengaruhi oleh faktor lingkungan, kondisi sosial dan sebagainya.

 (Ramadhani dan Nurnida, 2017), mengungkapkan keinginan, minat, dan kemauan untuk berusaha keras memenuhi kebutuhan hidup mereka tanpa takut akan risiko yang akan terjadi, dan memiliki kemauan yang kuat untuk belajar dari kegagalan. (Fu'adi, dkk., 2009), juga mengatakan     bahwa. 

Minat berwirausaha adalah  keinginan, minat dan kemauan untuk bekerja keras atau memiliki kemauan yang kuat untuk mandiri atau berusaha memenuhi kebutuhannya tanpa takut dengan resiko yang akan dihadapi. 

Dari beberapa penelitan tersebut, maka dapat diketahui bahwa minat berwirausaha adalah keinginan, minat, dan keinginan untuk bekerja keras dan mandiri untuk memenuhi kebutuhan hidupnya tanpa  takut akan resiko yang akan terjadi, dan belajar dari kegagalan yang dialami. Selain itu, minat berwirausaha berarti keinginan untuk mengembangkan potensi diri tanpa takut gagal dan selalu berusaha untuk maju dan pantang menyerah.

Adapun berbagai cara yang dapat dilakukan untuk menumbuhkembangkan minat kewirausahaan di kalangan mahasiswa, yaitu; 

1) dalam proses pembelajaran dicantumkan mata kuliah kewirausahaan dalam kurikulum setiap program studi di perguruan tinggi; 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun