- Praktik ini bisa menjadi bahan referensi  bagi guru lain atau guru sejawat dalam pemilihan media pembelajaran
- Guru/teman sejawat bisa merancang serta mengembangkan perangkat pembelajaran dengan benar, LKPD (lembar kerja Peserta didik), pemilihan metode, media pembelajaran, model pembelajaran, sehingga dalam proses mengajar motivasi dan keaktifan peserta didik meningkat
Peran dan tanggungjawab guru dalam praktek ini sebagai :
 fasilitator dan motivator dalam pembelajaran sehingga peserta didik lebih aktif dan kooperatif. Saya sebagai guru yang bertanggungjawab meningkatkan prestasi peserta didik melalui pembelajaran yang inovatif sehingga tujuan dan hasil pembelajaran sesuai dengan yang diharapkan
Tantangan : Apa saja yang menjadi tantangan untuk mencapai tujuan tersebut? Siapa saja yang terlibat ?
Tantangan yang dihadapi adalah :
- Kurangnya rasa percaya diri dan motivasi peserta didik dalam pembelajaran
- Sulitnya guru Menggali kreatifitas peserta didik dalam merencanakan dan mendesain proyek. Karena peserta didik cinderung meniru karya teman yang lain
- Strategi dan model pembelajaran yang dimiliki guru masih cinderung kurang inovatif
- Media yang digunakan dalam pembelajaran kurang menarik dan kurang dipahami
- Fasilitas, sarana sekolah dan cuaca yang kurang mendukung
Yang terlibat dalam hal ini adalah : guru (kompetensi pedagogik dan profesional), sesama guru sejawat, peserta didik (motivasi belajar), tehnisi
Aksi :Â
Langkah-langkah apa yang dilakukan untuk menghadapi tantangan tersebut/ strategi apa yang digunakan/ bagaimana prosesnya, siapa saja yang terlibat / Apa saja sumber daya atau materi yang diperlukan untuk melaksanakan strategi ini
Langkah-langkah apa yang dilakukan untuk menghadapi tantangan ini adalah :
- Guru memberi motivasi sehingga mereka lebih percaya diri, aktif dan kreatif
- Guru memberikan motivasi menggunakan lagu, games
- Guru menerapkan PJBL/pembelajaran berbasis proyek dengan cara mengarahkan dan mendampingi Peserta didik berkelompok untuk berdiskusi mendalami materi kata kerja pronominal.
- Peserta didik memahami Materi tersebut dan menentukan kata kerja pronominal yang sesuai dengan gambar
- -- guru memilih model pembelajaran yang variatif
- Guru menggunakan strategi dan model pembelajarn PJBL / project basic learning dalam pembelajaran yang inovatif
- dengan melalui diskusi berkelompok peserta didik dilatih untuk bekerja sama untuk menentukan konsep kata kerja pronominal dan memberi kesempatan kepada mereka untuk aktif menanya dan berpendapat
- -- Media yang dipilih oleh guru sesuai dengan kemampuannya dalam menguasai media tersebut.
- Media yang dipilih disesuaikan dengan materi yang akan disampaikan
- Media yang dipakai dalam pembelajaran melalui PPT audio visual yang menarik dan peserta didik diberi kesempatan untuk mengembangkan proyek mereka menggunakan aplikasi yang lebih variatif,
- Guru mencari ide/kreatifitas lain menggunakan kertas sebagai sarana untuk pekerjaan peserta didik.
- Guru memberi contoh video yang ada di ig / facebook.
- Peserta didik dengan kreatifitasnya membuat konjugasi kata kerja dalam bentuk kartu, dan diunggah di Ig, tik tok atau reel
Yang terlibat : guru/teman sejawat, tehnisi, peserta didik