Generasi muda juga harus mengamalkan nilai-nilai yang ada di sila ini yang mengisyaratkan bahwas setiap ingin melakukan suatu diskusi atau membuat keputusan, hendaklah mengedepankan nilai demokrasi dan musyawarah dalam menyelesaikan suatu persoalan. Apabila hal ini diterapkan, maka kecil kemungkinan akan menimbulkan konflik dan ketidaksepahaman diantara pihak-pihak yang ada.
- Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia
Konsekuensi yang timbul dari sila ini adalah generasi muda harus mampu bersikap adil, terutama terhadap orang lain. Generasi muda jangan bersikap ingin menang sendiri dan hanya memikirkan diri sendiri. Sikap adil ini merupakan sebuah perbuatan yang baik yang harus selalu dilakukan oleh setiap generasi muda bangsa Indonesia.
KESIMPULAN
Seluruh negara di dunia sedang mengalami fase perkembangan teknologi dan informasi yang cepat. Hal ini juga ditandai dengan banyaknya pengguna media sosial secara besar-besaran. Kehadiran tersebut juga akan dapat memengaruhi segala lini kehidupan di Indonesia. Dampak positif dan dampak negatif juga tak dapat dihindari oleh setiap orang.
Generasi muda Indonesia harus mampu menerapkan dan mengamalkan setiap nilai-nilai yang ada  di dalam Pancasila. Berpegang teguh pada Pancasila menjadi salah satu kunci dalam menjalani kehidupan. Para generasi muda juga harus mampu untuk mencegah dampak-dampak negatif yang ditimbulkan oleh perkembangan teknologi dan informasi pada saat ini. Oleh karena itu, Pancasila hadir sebagai alat utama dalam mencegah hal tersebut untuk tidak terjadi pada generasi muda bangsa Indonesia.
DAFTAR PUSTAKA
Kinda, A. C. (2023). Implementasi Pancasila Sebagai Ideologi Negara dalam Kehidupan Bermasyarakat. National Conference from Magister of Education Management, 161--165.
Nurgiansah, T. H. (2021b). Pendidikan Pancasila Sebagai Upaya Membentuk Karakter Jujur. Jurnal Pendidikan Kewarganegaraan Undiksha, 9(1), 33--41.
Pratama, D. A., Ginanjar, D., & Solehah, L. S. (2023). Penerapan Nilai-Nilai Pancasila Dalam Kehidupan Sehari-Hari Sebagai Pendidikan Karakter Di Mts. Darul Ahkam Sukabumi. SPP: Sanskara Pendidikan Dan Pengajaran, 1(2), 78--86.
Rahmianti, E., Isnani, J., & Aulia, P. (2023). Ideologi Pancasila sebagai Pandangan Hidup. Jurnal Religion: Jurnal Agama, Sosial, Dan Budaya, 1(4), 1053--1063.
Situmorang, M. T. N. (2022). Pariwisata Berbasis Siaga Bencana Di Era Disrupsi (Tourism Based on Disaster Awareness in the Era of Disruption). SNPK: Seminar Nasional Pariwisata Dan Kewirausahaan, 1--6.