Tentu dibutuhkan instrumen investasi yang bisa menghasilkan pendapatan setidaknya menyamai bahkan melebihi daripada inflasi pendidikan tersebut.
Nah, sekarang ini banyak perusahaan asuransi yang menawarkan produknya masing-masing. Namun, kita pun harus pintar memilih asuransi yang menguntungkan serta mempelajari kemudahan pembayaran premi dan proses klaimnya. Selain itu kita juga harus perhatikan kondisi keuangan kita karena terkadang besarnya premi tidak sesuai dengan kondisi keuangan kita.
Di Indonesia saat ini terdapat lembaga asuransi yang terpercaya bernama PT Sunlife Financial Indonesia (PT.SLFI). Sebagai perusahaan asuransi yang terkemuka, PT Sun Life Financial Indonesia (SLFI) terus berfokus pada nasabah dengan menawarkan berbagai produk inovatif. Pada Desember 2010, PT.SLFI meluncurkan bisnis syariah yang memungkinkan Sunlife berbagi mengenai nilai dan konsep syariah serta membantu nasabah dalam memenuhi kebutuhan nasabah akan produk asuransi syariah.
Produk Unggulan SLFI Syariah (dok.SLFI)
Saat ini PT.Sunlife Financial Indonesia unit Syariah mengeluarkan 3 produk asuransi syariah unggulan yaitu
Brilliance Hasanah Sejahtera, produk asuransi jiwa dan investasi dengan pembayaran berkala untuk membantu kita mencapai kebutuhan keuangan di masa depan seperti biaya pendidikan, modal usaha, ibadah,pernikahan anak, dana hari tua dan lainnya yang dikelola berdasarkan prinsip-prinsip syariah,dengan berbagai keunggulan diantaranya perlindungan asuransi hingga usia 88 tahun,bebas menentukan kontribusi dan uang pertanggungan,bebas menentukan pilihan investasi,fleksibel dan serta mendapatkan surplus underwriting yang dihitung setiap akhir tahun.
Brilliance Protection Plus, produk asuransi unit linked kontribusi tunggal yang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan perlindungan jiwa dan investasi yang dikelola berdasarkan prinsip-prinsip syariah,dengan keunggulan pembayaran kontribusi hanya 1 kali,tersedia fasilitas Layanan Medis Darurat Domestik dan Internasional, perlindungan asuransi hingga usia 88 tahun,serta mendapatkan surplus underwriting yang dihitung setiap akhir tahun.
Sun Medical Executive Syariah,merupakan sebuah program asuransi yang memberikan sejumlah dana tunai saat kita harus menjalani rawat inap di rumah sakit ,baik karena penyakit maupun karena kecelakaan. Keunggulannya,usia tertanggung mulai usia 6 bulan hingga 52 tahun dengan masa pertanggungan 8 tahun. Disertai 3 manfaat yaitu santunan rawat inap mulai dari Rp 250 ribu sampai Rp 1 juta perhari,santunan perawatan di ICU mulai Rp 500 ribu hingga Rp 2 juta perhari dan santunan kematian mulai Rp 2.5 juta hingga Rp 10 juta.
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!