Karena itu, yang perlu ditingkatkan adalah motivasi untuk meninggalkan paradigama bahwa pertanian tidak menguntungkan, atau pertanian itu kumuh.Â
Kaum milenial harus dibekali semangat optimismis kemudian pengetahuan teknik budidaya dan pemasaran atau peluang.
Presiden Joko Widodo memang menginginkan petani menjadi pekerjaan yang menjanjikan dan menyejahterakan. Ia berharap, profesi ini menarik minat anak muda.Â
Keinginannya tidak lepas dari data yang mencatat sebanyak 71 persen dari total petani saat ini berusia di atas 45 tahun. Sedangkan yang di bawah 45 tahun hanya 29 persen saja.
Sektor pertanian, menurut Presiden, penting dalam membangun kemandirian pangan Indonesia. Sektor pertanian juga membuktikan menjadi salah satu sektor tangguh tumpuan ekonomi RI.Â
Ketika hampir semua sektor lesu saat pertumbuhan terkontraksi pada 2020, sektor pertanian masih tumbuh positif 1,75 persen.
"Petani harus menjadi profesi yang menjanjikan, profesi yang menyejahterakan, dan kita harus membuat generasi muda lebih berminat menjadi petani," katanya saat memberikan arahan pada pembukaan acara pengukuhan Duta Petani Milenial Kementerian Pertanian, Jumat (6/8/2021).
Intinya, yang ingin disampaikan pemerintah kepada masyarakat bahwa pertanian itu keren.Â
Petani memang keren!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H