Mohon tunggu...
Nawang Wulan
Nawang Wulan Mohon Tunggu... -

Universitas ATVI Indosiar Daan Mogot Jakarta Barat (Jurnalistik TV)

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Harta Karun di Jawa Tengah

15 Juni 2016   15:05 Diperbarui: 15 Juni 2016   15:15 83
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Indonesia termasuk Negara dengan banyak sekali keindahannya, seperti alam, tempat bersejarah dan kuliner. Banyak cara untuk bisa menikmati semua itu, salah satunya dengan melakukan kegiatan fotografi. Dan sekarang saya ingin berbagi pengalaman saat Hunting Fotografi selama 4 hari, yaitu tanggal 26 sampai 29 Mei 2016. Acara ini diadakan oleh kampus saya di ATVI (Academy Televisi Indonesia) Daan Mogot Jakarta Barat, yang diikuti mahasiswa Semester II Angkatan XIII. Semarang, Ambarawa, Pekalongan adalah nama beberapa daerah di Jawa Tengah, menjadi destinasi wisata yang akan dikunjungi. Di tiga daerah tersebut, kita bisa mengetahui dimana saja tempat-tempat indah yang patut diabadikan dengan bidikan kamera.

Perjalanan dimulai pada Kamis, tanggal 26 Mei 2016. Siang hari sekitar pukul 13.00 WIB, semua mahasiswa berkumpul di ATVI untuk mendengarkan sosialisasi dari salah satu dosen kampus yaitu Bapak Hans. Dan ada pembagian baju berwarna merah bertuliskan “Yuk Ke Semarang” yang akan dipakai saat sampai di Semarang. Setelah itu semuanya pindah berkumpul ke lapangan Studio 5 Indosiar, di situ tempat parkir bus. Ada 4 bus yang menjadi kendaraan perjalanan wisata, dan saya berada di bus keempat. Lalu satu jam kemudian bus mulai berjalan.

Perjalanan yang diawali dengan doa dan semangat itu terasa sangat menyenangkan. Di dalam bus 4 kita semua menyanyi, bercanda gurau, berbaur saling mengenal satu sama lain. Siang berganti malam, selama satu hari perjalanan yang melelahkan itu akhirnya terhenti karena bus sudah sampai di tujuan pertama yaitu Masjid Agung Semarang.

 

Langit masih gelap terlihat sangat indah saat matahari ingin naik memancarkan sinarnya yang disebut sunrise. Setelah melaksanakan shalat subuh, saya mengelilingi area masjid yang sangat luas dan begitu indah. Dari taman sampai dekorasi bangunan masjid terlihat detail keindahannya. Ada juga orang-orang di sekitar area masjid yang sedang berlari pagi atau duduk santai saja. Banyak yang bisa saya foto, seperti pemandangan dan kehidupan di sekitar masjid. Namun ada beberapa pemandangan yang memprihatinkan, seperti sampah yang berserakan. Padahal tempat suci seharusnya dijaga kebersihannya.

img-0264-jpg-57610d841a7b61d905cf8080.jpg
img-0264-jpg-57610d841a7b61d905cf8080.jpg
Masjid Agung Semarang

Setelah merasa puas dengan banyaknya hasil foto yang ada di Masjid Agung Semarang, tibalah waktunya untuk sarapan dan langsung melanjutkan perjalanan menuju tempat bersejarah yang pertama, yaitu Museum Stasiun Kereta Ambarawa. Hanya beberapa jam saja, kami pun sampai dan saya merasa tidak sabar untuk melihat apa saja sejarah yang ada di dalam Museum. Turun dari bus, kami langsung masuk ke dalam dan berkeliling Museum. Disambut dengan pemandangan taman yang luas, lengkap dengan banyak kereta mesin uap yang digunakan pada zaman dahulu, semuanya terasa sangat klasik dan menarik. Banyak juga pengunjung lain yang datang dan tidak lupa untuk berfoto.

img-0288-jpg-57610103b27e61c30b56312e.jpg
img-0288-jpg-57610103b27e61c30b56312e.jpg
Proses Pembakaran Potongan Kayu

Saya dan rombongan langsung menuju ke tempat untuk naik kereta. Saya melihat bagaimana proses sebelum kereta dijalankan, seperti membakar banyak potongan kayu untuk menjadi tenaga kereta tersebut. Sungguh pemandangan yang unik. Setelah kereta siap untuk dijalankan, kami semua masuk ke dalamnya. Tut tut tut..kereta pun mulai berjalan. Saya memperhatikan pemandangan yang ada di depan mata, terdapat hamparan sawah hijau yang luas dan banyak petani yang sedang bekerja. Ada juga tempat tambak ikan dan perahu-perahu kecilnya. Terlihat jelas kehidupan masyarakat sekitar yang sederhana dan ramah. Semua pemandangan itu saya abadikan dengan bidikan kamera.

img-0312-jpg-5761028d1a7b61eb05cf8081.jpg
img-0312-jpg-5761028d1a7b61eb05cf8081.jpg
Hamparan Sawah

img-0350-jpg-5761031e8523bd5d0754ae7f.jpg
img-0350-jpg-5761031e8523bd5d0754ae7f.jpg
Tambak Ikan dan Perahu Nelayan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun