Mohon tunggu...
Nabilla LuthfianaPutri
Nabilla LuthfianaPutri Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Merupakan mahasiswi Politeknik Keuangan Negara STAN. Saat ini saya mengambil program studi D IV Manajemen Keuangan Negara. Memiliki ketertarikan dalam bidang ekonomi dan perpajakan. Ingin mendalami passion yang lebih dalam lagi dalam bidang kepenulisan.

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Pilihan

Mulai 1 Januari 2024, Pemerintah Resmi Menerapkan Pajak Rokok Elektrik

15 Januari 2024   09:56 Diperbarui: 15 Januari 2024   10:24 187
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

homecare24.id
homecare24.id

Pada hakikatnya, pengenaan pajak rokok elektrik merupakan upaya Kementerian Keuangan untuk mengedepankan aspek keadilan, mengingat rokok tembakau dalam operasionalnya yang melibatkan petani tembakau dan buruh pabrik, telah terlebih dahulu dikenakan pajak rokok sejak tahun 2014. Sepanjang 2023, tercatat bahwa penerimaan cukai rokok elektrik hanya sebesar Rp1,75 triliun atau 1% dari total penerimaan Cukai Hasil Tembakau (CHT) dalam setahun.

Pengumuman tersebut mengundang reaksi dari Asosiasi Personal Vaporizer Indonesia (APVI) yang akan segera menerapkan harga baru pada sejumlah jenis rokok elektronik. 

Sekretaris Jenderal APVI, Garindra Kartasasmita, mengatakan bahwa pengenaan pajak dan kenaikan cukai merupakan beban berat tahun 2024 bagi pengusaha, perubahan harga menjadi salah satu hal langkah yang harus dilakukan. Kenaikan harga diantisipasi 10-20%. Selain itu, juga terjadi penyesuaian harga baru dalam komoditas rokok elektrik mulai 1 Januari 2024 kemarin.

Kesimpulan

Dalam hal ini, pengenaan pajak merupakan langkah Direktorat Jenderal Pajak dalam mengendalikan konsumsi barang-barang yang dapat membahayakan kesehatan, salah satunya vape. 

Dalam hal ini, pajak menjalankan fungsi budgetair dan regulerend. Fungsi budgetair yakni pajak sebagai sumber pendapatan negara, sedangkan fungsi regulerend yakni pajak dengan kebijakan atau peraturan yang tercantum dalam undang-undang bisa mengatur perilaku konsumen dalam mengonsumsi barang-barang yang mempunyai dampak buruk serta eksternalitas negatif. Harapannya dengan diterapkan pajak baru tersebut, konsumsi vape di Indonesia bisa semakin terkendali. 

Selain itu, penerapan pajak baru tersebut juga merupakan upaya DJP dalam rangka perluasan basis pajak yang berguna dalam pencapaian target penerimaan negara.

Paying tax is not a punishment, it's a responsibility.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun