Mohon tunggu...
𝙔𝙖𝙢𝙞𝙣 𝙈𝙤𝙝𝙖𝙢𝙖𝙙
𝙔𝙖𝙢𝙞𝙣 𝙈𝙤𝙝𝙖𝙢𝙖𝙙 Mohon Tunggu... Guru - Ayah 3 anak, cucu seorang guru ngaji dan pemintal tali.

Guru SD yang "mengaku sebagai penulis". Saat kanak-kanak pernah tidak memiliki cita-cita. Hanya bisa menulis yang ringan-ringan belaka. Tangan kurus ini tidak kuat mengangkat yang berat-berat.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

Supervisi Pelaksanaan Pembelajaran (Catatan 1)

5 November 2023   14:23 Diperbarui: 6 November 2023   01:57 1094
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Narasi dalam video tentang topik yang dipelajari terlalu cepat sehingga siswa tidak dapat menyerap materi video dengan baik. Alasan ini muncul dari salah seorang siswa yang tidak dapat mencatat isi video dengan alasan penjelasan dalam video terlalu cepat.

Dalam kondisi seperti ini guru perlu memilih konten video yang berbeda dan lebih mudah dipahami oleh siswa. Pilihan lainnya, guru dapat menyajikan materi dalam bentuk gambar makhluk hidup. siswa dapat mengamati gambar makhluk hidup (hewan atau tumbuhan) yang dilengkapi dengan pertanyaan yang berhubungan dengan simbiosis.

Guru juga dapat menggunakan metode lain, misalnya, pengamatan terhadap makhluk hidup di luar kelas. Siswa dapat dibekali dengan lembar kerja untuk mencatat jenis tumbuhan atau hewan yang dilihat di sekitar sekolah. Lembar kerja juga dapat dilengkapi pertanyaan tentang hubungan makhluk hidup tersebut dengan makhluk hidup lainnya.

Menghubungkan pemahaman awal siswa dengan topik yang dipelajari

Di awal pembelajaran guru seharusnya merangsang siswa untuk mengeksplorasi pengalaman yang familiar dengan kehidupan sehari-hari mereka tentang simbiosis. 

Misalnya, di awal pembelajaran guru dapat bertanya tentang apa yang dibutuhkan siswa agar tetap berenergi saat sekolah. Dari pertanyaan guru dapat membawa pemahaman bahwa hubungan manusia tidak dapat dilepaskan dari makhluk hidup lain sebagai sumber makanan. Pertanyaan bisa diperluas dengan ketergantungan hewan dengan tumbuhan atau sebaliknya. 

Siswa pada dasarnya memiliki kekayaan pengalaman yang dapat dijadikan basis untuk memasuki materi pembelajaran.

Saat siswa belajar tentang sebuah konsep, guru dapat mengeksplorasi pemahaman mereka dengan mengajukan pertanyaan-pertanyaan pemantik sesuai dengan pemahaman peserta didik. Pertanyaan tersebut sebaiknya berhubungan dengan hubungan simbiosis paling sederhana, paling konkret, dan menjadi pengalaman-pengalaman sehari-hari siswa.

Lombok Timur, 05 November 2023

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun