Mohon tunggu...
I Ketut Merta Mupu
I Ketut Merta Mupu Mohon Tunggu... Pemuka Agama - Pendamping Sosial PKH Kementerian Sosial RI

Alumni UNHI. Lelaki sederhana dan blak-blakan. Youtube : Merta Mupu Ngoceh https://youtube.com/@Merta_Mupu_Ngoceh

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Pilihan

Makna Kedutan dalam Budaya Bali

4 Maret 2017   23:44 Diperbarui: 4 Maret 2017   23:57 15454
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Foto; Blog Aang

- Makedut ring cikut tengen, asing teka megawe asih: Berkedut di cikut (siku) kanan, orang yang datang hendak berbuat baik.

 - Makedut ring cikut kiwa, gusti duka: Berkedut di cikut (siku) kiri, gusti marah. Gusti tafsir kekinian yaitu orang yang memiliki kedudukan di pemerintah, terutama yang menjadi pimpinan, kepala.

 -  Makedut ring kempol, wong ngucap ala: Berkedut di bokong, ada orang membicarakan buruk.

 - Makedut ring duur silit, wong makweh, anak luh asih: Berkedut di atas dubur (depan dubur), orang banyak, orang perempuan bersimpati, menaruh kasih.

 - Makedut ring silit sor, wargi ngucap ala: Berkedut di bawah dubur (belakang dubur), keluarga membicarakan buruk.

- Makedut ring purusnia, wong pamitra ngucap ala: Berkedut di kemaluan, sahabat membicarakan buruk.

 - Makedut ring wetis kiwa, maya rauh: Berkedut di betis kiri, maya (mahkluk gaib jahat) datang.

- Makedut ring wetis tengen, pamitra ngucap ayu: Berkedut di betis kanan, sahabat membicarakan baik.

 - Makedut ring soca tengen (?), wong nyama panunggalan pejah: Berkedut di mata kanan, saudara dekat dari pihak laki-laki mati; mendapat musibah, sakit, menderita. Bagian yang ini agak membingungkan, soalnya sudah disebutkan sebelumnya namun muncul kembali. Barangkali yang dimaksud disini soca batis (mata kaki).

 - Makedut ring soca kiwa, wesya teka, dusta paek, kadang luh pejah: Berkedut di mata kiri (mata kaki?), wesya datang, pencuri dekat. Terkadang ada orang perempuan mati; menderita sakit, kena musibah.

 - Makedut ring cikut tengen, ayu:  Berkedut di cikut kanan, pertanda baik. Sepertinya yang dimaksud cikut disini yaitu cikutan batis (tumit).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun