Mohon tunggu...
Melinda Nur Fadilah
Melinda Nur Fadilah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Program Studi Sosiologi

Mahasiswa Program Studi Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Jakarta

Selanjutnya

Tutup

Money

Pemberdayaan dan Pemberian Pelatihan Keterampilan Kepada Masyarakat Sebagai Upaya dalam Menekan Angka Pengangguran di Masa Pandemi Covid 19

16 Maret 2022   15:00 Diperbarui: 13 Januari 2024   20:04 1073
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kebijakan tersebut nyatanya membawa permasalahan baru dalam masyarakat, salah satunya adalah timbulnya pengangguran karena perusahaan-perusahaan dari berbagai sektor banyak yang melakukan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) kepada karyawannya dan memicu meningkatnya pengangguran di Indonesia. Untuk menangani tingginya pengangguran akibat pandemi Covid 19, dibandingkan dengan memberi bantuan sosial berupa uang atau sembako, akan lebih efektif apabila bantuan sosialnya dapat berupa pemberdayaan atau pelatihan keterampilan kepada masyarakat. Hal tersebut guna menciptakan kemandirian dan kecakapan masyarakat dalam meningkatkan kesejahteraan dirinya. Pemerintah Indonesia sendiri sudah menyiapkan berbagai macam program pelatihan keterampilan kerja, seperti program Kartu Pra Kerja, KSBBNAKER, dan program lainnya yang dilakukan oleh pemerintah daerah di masing-masing provinsi di Indonesia.

Berbagai macam program yang dilakukan pemerintah untuk menstabilkan kembali perekonomian di Indonesia dinilai cukup berhasil dan berjalan dengan baik, sebab pada tahun 2021 angka pengangguran terbuka di Indonesia menurun berdasarkan data yang disajikan oleh BPS. Berbagai program pemberdayaan masyarakat yang diterapkan oleh pemerintah memang sebaiknya harus terus berjalan dan dikembangkan. Pemberian pelatihan keterampilan kepada masyarakat bukan hanya bertujuan untuk mengurangi pengangguran akibat Covid 19, akan tetapi juga bertujuan untuk menciptakan masyarakat yang kreatif dan memiliki jiwa wirausaha yang nantinya dapat membantu perekonomian daerah bahkan negara. Semakin banyak masyarakat yang memiliki kemampuan berwirausaha, maka akan semakin banyak pula lapangan kerja yang tercipta dan kesejahteraan masyarakat dapat meningkat.

 

 

DAFTAR PUSTAKA

Badan Pusat Statistik. 2020 Berita Resmi Statistik. Jakarta: BPS

Badan Pusat Statistik. 2021. Berita Resmi Statistik. Jakarta: BPS

Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Energi Provinsi DKI Jakarta. 2020. Kolaborasi Sosial Berskala Besar Ketenagakerjaan. Jakarta: DISNAKERTRANSGI. Diakses pada 15 Maret 2022 melalui tautan https://ksbbnaker.jakarta.go.id/?page=2 pukul 23.19.

Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit. 2020. Penguatan Sistem Kesehatan dalam Pengendalian Covid 19. Jakarta: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Diakses pada 14 Maret 2022 melalui tautan http://p2p.kemkes.go.id/penguatan-sistem-kesehatan-dalam-pengendalian-covid-19/ pukul 21.19.

Direktorat Kursus dan Pelatihan. 2019. Kursus Kemdikbud. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Diakses pada 15 Maret 2022 melalui tautan https://kursus.kemdikbud.go.id/v3/front/skl pukul 22.53.

Permata, Chusnul Kotimah Nita. 2021. Analisis Kebijakan Kartu Pra Kerja terhadap Pekerja yang di-PHK untuk Menanggulangi Pengangguran di Indonesia. Jil. 1 No. 1. Universitas Negeri Semarang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun