Mohon tunggu...
Maulana Kurnia Putra
Maulana Kurnia Putra Mohon Tunggu... Lainnya - Chief of Representative Daarul Qur'an

Amil zakat dan pekerja sosial

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Satu Sosok di Gerakan Tuli Mengaji Magelang

5 Juni 2024   11:25 Diperbarui: 5 Juni 2024   11:51 320
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
instagram @daqu_yogyakarta

Wibawa, kesabaran, dan kemampuan beliau dalam mendidik menciptakan hubungan yang kuat dengan para santri Muslim Tuli. Inilah yang mendorong para santri istiqomah dalam belajar Al-Qur’an Isyarat setiap pekan di Rumah Marhaba ini dari waktu ke waktu. Konsistensi mereka terjaga dan kian menguat seiring dengan kedekatan dan wejangan motivasi dari Pak Bowo juga pengajar lainnya. 

Mulai dari isyarat hijaiyah hingga menuliskannya, perlahan tapi pasti dengan segenap komitmen yang terus dibangun bersama, di suatu waktu mereka akan sampai pada Al-Qur’an. 

Tak hanya mengajar dan berhenti dengan kompetensi yang dimiliki, Pak Bowo juga terus belajar kepada siapapun dan tentang apapun, meningkatkan kompetensi diri, dengan tujuan bisa diajarkan kembali dengan sempurna kepada para santri Muslim Tuli.

Kini, ada sekitar 58 santri Tuli yang menjadi santri dalam Gerakan Tuli Mengaji Magelang. Mulai dari anak-anak, belia, remaja, dewasa hingga lansia. Para santri berasal dari sekitaran Magelang, ada yang dari Purworejo. 

Para santri berkomitmen untuk terus berproses mempelajari Al-Qur’an. Jarak dan ketiadaan dukungan dana bukan menjadi dalih untuk menghambat pergerakan Tuli Mengaji Magelang. Namun, dari sanalah tumbuh kemandirian untuk tetap belajar dan menjemput keberkahan Al-Qur’an. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun