Mohon tunggu...
Marwa AnindhyaMahardika
Marwa AnindhyaMahardika Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Pelajar

Baris berbaris

Selanjutnya

Tutup

Fiksiana

Satu Hari

29 September 2022   08:25 Diperbarui: 29 September 2022   08:26 190
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Anin dan Delian ikut menertawakan Firman setalah mendengar pernyataan dari Endah. Dari gurauan Endah itu, membuat keadaan menjadi tidak begitu gelisah. Mereka terus melanjutkan perjalanan, setalah hujan yang deras kini mereka dihadapkan dengan keadaan jalan yang sangat macet. Anin merasa kesal dengan macet ini, karena jika mereka datang terlambat ke tempat perlombaan mereka tidak akan melihat penampilan dari SMK Jaya Sakti. Tak lama dari itu terpampang jelas nama tempat perlombaan Paskibra, mereka merasa bahagia karena bisa sampai dengan selamat.

                         TIGA

Harum makanan atau streetfood menyambut Anin, Endah, Delian dan Firman. Harum yang membuat perut mereka keroncongan. Namun, masalah perut mereka ke sampingkan dahulu karena mereka langsung melihat para pelatih Ksatria Lingkar Sunda dan SMK Jaya Sakti yang baru saja tampil. Ada sedikit rasa kecewa karena mereka tidak melihat penampilan dari SMK Jaya Sakti. Tetapi mereka tetap mendukung SMK Jaya Sakti sampai diberitahukan pemenangnya.

" I just need someone in my life to give it structure ..." semua peserta lomba termasuk Anin, Endah, Delian dan Firman menyanyikan lagu yang berjudul I love you so dari The Walters.

Sebelum pemenang diumumkan memang para peserta ditunjukkan oleh beberapa hiburan seperti sekarang ini. Hiburan ini akan membuat para peserta menjadi lebih tenang dan relaks sebelum pengumuman.

"Sudah siap mendengarkan siapa yang juaraaa? " teriak panitia

"Siaaappp" jawab semua peserta, tentunya Anin, Endah, Delian dan Firman ikut menjawab.

Pengumuman pemenang mulai diumumkan dari kategori terendah sampai kategori menengah. Wajah dari peserta SMK Jaya Sakti sangat tegang karena jika sudah mulai pada kategori tinggi hanya ada dua penentuan yaitu menjadi juara kategori tinggi atau tidak menang sama sekali. Sementara Anin, Endah, Delian dan Firman menampilkan wajah yang sulit ditebak. Sebenarnya mereka sudah mengetahui siapa pemenangnya karena sebelumnya mereka diberitahu oleh Kang Irfan yaitu pelatih dari SMK Jaya Sakti.

" Teh kita keberapa yah?" tanya Farel pada Anin

"Gak tau teteh juga tungguin aja" jawab Anin bohong

Detik - detik menegangkan mulai datang

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
Mohon tunggu...

Lihat Konten Fiksiana Selengkapnya
Lihat Fiksiana Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun