Meringis dalam bayang-bayang
Sandaran hatinya lenyap diganyang orang
Yang tersisa hanya terbungkus kenangan
Selebihnya bersusah hati terbalut kepedihan
Harapnya terlalu naif teruntuk terpatahkan
Dan itu kejadian.
Lantas, mau apa gerangan?
Hendak ke pulau mana lagi engkau mencari harta rampasan
Hendak mendayung sampan ke samudera rasa mana lagi engkau hempaskan
Ah, telah habis pikir arah tujuan
Tak ada lagi dermaga yang rela mengasihani jongos tanpa imbalan
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!