Na, seorang perempuan muda. Istri dari suami yang baik dan ibu dari 2 orang anak. Ibu rumah tangga yang optimis dan dinamis. Hanya saja sering galau menghadapi kehidupan. Serial Na adalah perjalanan hatinya yang penuh warna. Kadang gembira-ria, kadang sedih, galau, konyol, dan namun selalu diakhiri dengan senyum.
----
Na mempunyai saudara sepupu di kota S. Meskipun bukan saudara kandung, tapi Na dekat dengan mbak Wi, kakak sepupunya itu. Mereka sangat akrab melebihi saudara kandung.
Kebetulan kota S ini dekat dengan kota M, rumah orangtuanya Na. Karenanya, tiap kali mudik Na selalu menyempatkan untuk mampir ke kota S. Kadang-kadang malah menginap semalam untuk melepas kangen dengan mbak Wi.
Kota S merupakan kota besar. Selain terkenal dengan wisata sejarah, juga terkenal dengan wisata kuliner. Banyak makanan legendaris dan enak di kota S. Salah satunya adalah soto.
Na, suami, dan anak-anaknya adalah penggila soto. Tak jarang, jika ketemu soto yang enak mereka kemaruk*. Suami Na langsung pesan 2 porsi. Na juga selalu khilaf dengan "sunduk" sate, telur, jeroan, kerang, perkedel, tempe, dan juga kerupuk.
Di kota S ini ada sebuah rumah makan soto yang terkenal. Namanya soto Srimpi. Hingga kini mbak Wi tak pernah mengajak ke rumah makan soto yang satu ini. Mbak Wi selalu mengajak ke warung soto langganannya.
Sebenarnya tidak masalah bagi Na. Na hanya heran kenapa tidak pernah mengajak makan soto disitu. Padahal soto tersebut sangat terkenal dan ikon kuliner kota S. Semua teman Na yang liburan ke kota S pasti makan soto legendaris itu.
Memang mbak Wi pernah mengajak Na ke rumah makan soto terkenal lain yang katanya langganan pejabat-pejabat, bahkan pernah disambangi oleh Presiden. Hanya menurut Na harga soto dan rasanya tidak sebanding. Kurang jos!
Tiap kali Na mengajak makan di soto Srimpi, mbak Wi selalu menawarkan pilihan lain. Bahkan mas Jar, suaminya, juga selalu ada ide mencoba rumah makan lainnya.
Dalam hati Na, dia penasaran sekali dengan soto Srimpi yang legendaris tersebut. Terkadang ingin mencoba pergi sendiri, tapi susah karena mbak Wi pasti sudah mengajak lebih dulu.Â
Tak hanya soto, mbak Wi akan mengajak Na mencoba kuliner yang lain. Mulai sate, seafood, bakmi, dan menu khas lain kota S.