Selanjutnya pada IW 38221, terdapat fasilitas berupa ruang rapat yang dilengkapi 3 sofa berkapasitas masing-masing 3 orang, serta ruangan dengan kapasitas 10 tempat duduk.
Ada pula ruang balkon yang memungkinkan penumpang untuk bisa melihat pemandangan di arag belakang kereta. Ruangan balkon tersebut dilengkapi dengan sofa berkapasitas 3 orang.
Kereta ini juga memiliki fasilitas yang serupa dengan IW 3821 yaitu adanya toilet, audio-video yang dilengkapi TV LCD 36 inch, dan ruangan bagasi.
Untuk kapasitas maksimal masing-masing kereta Djoko Kendil ini adalah 20 orang (IW 3821) dan 28 orang (IW 38221).
Perjalanan BonBon dan Djoko Kendil
Perjalanan lokomotif Bon-Bon dan kereta Djoko Kendil yang dilakukan KAI dan IRPS kemarin bukan kali pertama yang dilakukan.
Pada tahun 2009, lokomotif Bon-Bon ini pernah melakukan perjalanan ke Stasiun Tanjung Priok untuk mendukung peresmian penggunaan bangunan stasiun yang dilakukan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
Di tahun yang sama, kereta Djoko Kendil juga dipercaya untuk membawa rombongan presiden dan menteri dari Stasiun Tanjung Priok menuju Stasiun Pasar Senen.
Pada tahun 2013, lokomotif BonBon yang menarik kereta Djoko Kendil juga sempat diujicobakan menuju Stasiun Depok.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H