Ketiga landasan itu bersifat tetap, namun orientasi atau arah kebijakan bisa bervariasi. Ketiga capres dapat belajar dari sejarah kebijakan luar negeri Indonesia sejak merdeka hingga pada masa sekarang.
Berdasarkan debat capres pada hari Minggu lusa, lalu capres mana yang unggul atau menang berdasarkan survei? Apakah posisi unggul atau menang itu dapat mengalihkan sebagian suara dari saru capres ke capres lain? Jawabannya bisa bermacam-macam berdasarkan pada di mana posisi anda.
Yang pasti, capres yang terpilih pada pilpres 2024 akan menentukan ke arah mana Indonesia akan dinavigasi untuk menjawab isu-isu di atas dalam 5 tahun ke depan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H