"Cara bikin karya berbahan tanah liat sebenarnya terbilang mudah. Pertama ambil tanah liat, tambahkan air secukupnya, bentuk sesuai selera, keringkan, warnai lalu bakar. Untuk memperoleh warna yang diinginkan, proses pembakaran dilakukan sebanyak dua kali. Efek glossy yang ditimbulkan seperti yang terlihat pada karya "The Flow Of Life" tadi terjadi akibat proses pembakaran", begitu terang Mas Apri, seniman muda yang awalnya saya kira koki, hehehe.
Mengetahui creative rational para seniman kali ini tentu membuka pandangan lain atas berdirinya karya seni yang dibuat dari hati. Sebagian lainnya, dibuat pula dalam mengkampanyekan kepedullian terhadap lingkungan. Terima kasih Gaia Art Movement telah berbagi informasi apik ini!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H