Mohon tunggu...
Lilian Kiki Triwulan
Lilian Kiki Triwulan Mohon Tunggu... Penulis - Always be happy

La vie est une aventure

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Harga Skincare dan Beras Naik, Bagaimana Mensiasatinya?

8 Maret 2024   10:43 Diperbarui: 8 Maret 2024   10:47 161
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Photo by Poko Skincare on Unsplash

Lantas, bagaimana cara mensiasati kenaikan harga skincare dan beras?

Beras merupakan kebutuhan pokok, konon orang tua dulu banyak yang berpesan agar kita jangan mengosongkan persediaan beras di rumah. Sebaiknya, sebelum beras betul-betul habis, pastikan agar terisi kembali. Konon ini menandakan rejeki dan keuangan keluarga. Percaya atau tidak ini kembali kepada masing-masing orang.

Apabila ada kenaikan harga beras, atur kembali keuangan yang dimiliki agar semua kebutuhan pokok bisa tercukupi terlebih dahulu. Jika sudah terpenuhi kemudian atur kembali keuangan untuk kebutuhan lainnya yang mendesak.

Susunlah keuangan berdasarkan skala prioritas, apabila ada kebutuhan tetapi tidak mendesak bisa digeser atau ditunda terlebih dahulu. Bagi seorang perempuan tentu skincare juga menjadi salah satu skala prioritas yang yang harus terpenuhi.

Gunakan skincare sesuai dengan kebutuhan dan jenis kulit. Tidak perlu mencoba produk-produk skincare baru yang belum tentu aman bagi kulit. Karena harga satu produk skincare sudah cukup menguras kantong. Namun, hal ni tentu tidak berpengaruh bagi mereka yang berpenghasilan lebih.

Jadi, sebetulnya kenaikan harga skincare atau harga beras bisa disiasati dengan pengaturan keuangan yang baik. Tahan diri untuk kebutuhan yang tidak mendesak. Tunda dulu keinginan untuk membeli barang-barang yang tidak perlu atau hanya sebatas keinginan belaka. Karena ini akan sangat mempengaruhi pengeluaran bulanan.

Jangan lupa untuk menyisihkan penghasilan untuk ditabung, karena hal ini akan sangat terasa manfaatnya dikemudian hari atau ketika ada kebutuhan yang sangat mendesak. Gak mau kan karena beras naik, wajah jadi gak glowing lagi ... so, buat yang memang ingin tetap glowing, kulit sehat mempesona atur keuanganmu sesuai dengan besaran penghasilan dan prioritas kebutuhan. (Lilian Kiki Triwulan)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun