Mohon tunggu...
Ayska Fatir Bunga Irendyta
Ayska Fatir Bunga Irendyta Mohon Tunggu... Mahasiswa - Seorang Mahasiswi dari Universitas Pamulang Jurusan Ilmu Komunikasi

Memiliki hobi membaca buku

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Stream to Shop: Perilaku Belanja Gen Z Pada Social Commerce dan Apa Yang Paling Memikat Mereka?

6 Oktober 2024   12:35 Diperbarui: 6 Oktober 2024   12:39 66
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Perilaku berbelanja Generasi Z dipengaruhi olehberbagai faktor, termasuk penggunaan platform belanja digital, konten marketing, dan ulasaninfluencer. Platform Shopee dan Tokopedia lebih populer di kalangan Generasi Z dibandingkan

dengan TikTok Shop, terutama karena kemudahan penggunaan dan diskon yang ditawarkan.

Partisipan penelitian mengungkapkan bahwa mereka lebih cenderung membeli produk dari platform yang menawarkan pengalaman berbelanja yang nyaman dan menguntungkan.

Meskipun TikTok Shop menawarkan berbagai diskon dan promosi menarik, penelitian

ini mengidentifikasi masalah utama yang dihadapi pengguna, yaitu ketidak akuratan estimasi pengiriman dan kualitas produk yang tidak sesuai dengan deskripsi. Partisipan berharap TikTok Shop memiliki fitur yang lebih baik untuk memantau pengiriman dan memastikan keandalan penjual untuk meningkatkan pengalaman berbelanja. Hal ini penting untuk

membangun kepercayaan konsumen terhadap platform tersebut.

Selain itu, konten marketing dan ulasan influencer di platform TikTok memiliki

pengaruh besar terhadap keputusan belanja Generasi Z. Partisipan mengungkapkan bahwa

mereka cenderung membeli produk yang memiliki rating baik dan ulasan positif dari influencer yang mereka kenal. Secara keseluruhan, peningkatan fitur pelacakan dan keandalan penjual di TikTok Shop dianggap penting untuk meningkatkan loyalitas pengguna terhadap platform

tersebut.

Menurut hasil wawancara Gen Z berumur 20 dan 21 Tahun tentang Pengaruh customer review diplatfrom Tiktok maupun Shopee

"Sebenernya pengaruh, tetapi, kebanyakan tuh, video sama barang nya tuh beda, video apa, yang di keranjang kuning nya apa, jadi itu sih yang bikin video tuh udah ngga

begitu ngaruh lagi, jadi lebih ke ulasan dari tokonya aja, kecuali live

ya" (Amanda Pratiwi , 20 Tahun)

"Berpengaruh banget, ngeliat konten

nya juga sih, kalo konten nya

menarik, jadi suka pengen beli, suka

diklik gitu keranjang kuning nya"

(Erlangga, 20 Tahun)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun