2. Pemahaman mengenai hak dan kewajiban sebagai warga negara
3. Memperkuat wawasan kebangsaan
4. Menanamkan nasionalisme dan patriotisme
5. Pemahaman mengenai konsep negara dan sejarahnya
6.Penerapan pendidikan yang sesuai zamannya
PENERAPAN PENDIDIKAN SESUAI ZAMANNYA
      Dari keenam poin tersebut, penerapan pendidikan yang sesuai zamannya, baru kita mulai. Kalau dulu konsep pendidikan di Indonesia berharap bahwa bangsa Indonesia akan termasuk menjadi salah satu negara ekonomi terbesar di dunia di tahun 2020 an. Maka lagi-lagi pemerintah bermimpi kendali ekonomi akan kita genggam pada 2040an.
      Pada rencana ini pemerintah tidak hanya ingin bermimpi mengenai keuksesan ekonomi di masa mendatang. Pemerintah dalam bidang pendidikan telah bekerja keras.Â
      Ujung tombak kemajuan bangsa memang pendidikan. Bagaimana revolusi suatu negara terjadi juga karena diawali revolusi pendidikan. Maka pemerintah mengupayakan pendidikan yang dapat mempengaruhi kehidupan bangsa dan mencapai kebajuan negara.
      Terlebih adanya kondisi dunia yang berkecamuk perang pada negara-negara tertentu. Sudah barang tentu perang berpengaruh pada ekonomi dunia. Negara-negara yang ikut mendukung terjadinya perang pada suatu negara lain juga membantu pengarus ekonomi global.