Seharusnya Google atau mungkin perusahaan besar lainnya bisa lebih berhati-hati melihat isu yang sangat sensitif di dunia internasional ini.
3. Bukti Standar Ganda Google Terhadap Palestina dan Taiwan
Abdurrahman melihat kemungkinan besar ada sebuah konspirasi yang dilakukan untuk menghapus keberadaan Palestina ini. Buktinya adalah, Google yang berkata bahwa alasan utama dihapusnya peta Palestina ini adalah karena alasan status negara tersebut.
Namun jika melihat pada negara lain seperti Taiwan yang juga tidak bergabung dalam keanggotaan PBB, petanya masih ada dalam layanan Google. Sangat kontradiktif dengan apa yang menjadi alasan dihapusnya Palestina dari Google.
Menurut Abdurrahman, hal ini harus menjadi perhatian masyarakat. Pasalnya konflik antara Palestina dan Israel adalah isu internasional yang sangat besar dan harus dikawal setiap saat.
----
Itulah 3 pandangan Kompasianer tentang dihapusnya peta Palestina oleh Google. Google memang telah mengemukakan alasannya untuk menghapus Palestina dari layanan mereka. Menteri Komunikasi dan Informatika yang berkomunikasi dengan Google mengatakan bahwa status Palestina di PBB belum diterima sebagai anggota penuh. Karena inilah peta Palestina kemudian dihilangkan. (YUD)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H