Berbagai upgrade bandara seperti pada LBJ sebaiknya tidak hanya pada panjang landasan pacu dan terminal tetapi juga pada apron agar dapat meningkatkan daya tampung pesawat pada airport slotnya kelak mengingat maskapai nasional kita cenderung mendominiasi apron bandara saat masa liburan tiba seperti pada bandara DPS.
Walau demikian, dengan pengelolaan bandara LBJ dibawah kendali Changi Airport Group International dan PT. Cardig Aero Services dapat menjadikan bandara Komodo sebagai pintu gerbang orang dan barang yang dapat mengantisipasi pertumbuhan yang akan terjadi pada Abad Asia ini
Setidaknya bandata LBJ sudah .menjadi jaringan dari bandara SIN yang dengan maskapai Singapore Airlines dan anak perusahaannya yakni Scoot dapat menambah rute penerbangan kr LBJ.
Pertumbuhan pengguna transportasi udara di kawasan Asia terutama pada Tiongkok dan India serta Indonesia dan negara negara lainnya pada Abad Asia ini perlu dicermati oleh industri aviasi dan juga pariwisata kita.
Hal inu agar Indonesia mendapat tempat di Abad Asia atau Asian Century ini terutama pada aviasi dan pariwisata.
Referensi :
- reuters.com/business/aerospace-defense/india-eases-leasing-rules-address-aircraft-shortages-minister-2023-03-20/
- outlookindia.com/business/indian-airlines-likely-to-place-orders-for-up-to-1-700-planes-in-next-1-2-years-capa-news-260663
- reuters.com/business/aerospace-defense/air-india-agrees-buy-250-planes-airbus-2023-02-14/
- m.timesofindia.com/india/india-has-become-worlds-third-largest-aviation-market-president-murmu/articleshow/97487221.cms
- oag.com/china-aviation-market-flight-data
- weforum.org/agenda/2019/10/has-world-entered-asian-century-what-does-it-mean/
- oag.com/blog/infographic-south-east-asian-airline-capacity-april
- aerotime.aero/articles/is-a-new-chinese-airbus-order-on-the-horizon
- unitingaviation.com/indonesias-contribution-to-global-aviation/
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H