Mohon tunggu...
Widiyatmoko
Widiyatmoko Mohon Tunggu... Wiraswasta - Aviation Enthusiast | Aerophile | Responsible Traveler

Penggemar pesawat berbagai jenis dan pengoperasiannya serta perkembangannya melalui membaca. Airport of Birth : HLP Current Airport : DPS

Selanjutnya

Tutup

Otomotif Artikel Utama

Memaknai Hasil Investigasi Kecelakaan Pesawat Lebih Mendalam

6 Februari 2023   02:04 Diperbarui: 8 Februari 2023   09:05 992
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Mesin Jet Pesawar (Image Credit : Michael Schwarzenberger/pixabay.com)

Tentu ini lebih dalam lagi karena hasil investigasi tidak hanya menyebutkan faktor penyebab saja tetapi juga mengeluarkan rekomendasi-rekomendasi kepada pihak pihak yang memiliki keterkaitan dengan pengooerasian pesawat yang mengalami kecelakaan tersebut.

Pihak pihak tersebut dapat meliputi pabrik pesawat, operator pesawat, bandara, AIr Traffic Controller, otoritas penerbangan nasional, navigasi udara, pusat pemeliharaan pesawat dan lainnya.

Masing masing pihak bisa merupakan contributing factor pada sebuah kecelakaan atau tidak,  akan tetapi dengan adannya rekomendasi tersebut dapat menjadi salah satu dasar yang kuat untuk pembenahan secara keseluruhan.

Dengan mengetahui rekomendasi rekomendasi tersebut kita dapat memonitor dari jauh apakah rekomendasi rekomendasi tersebut sudah ditindaklanjutkan oleh pihak pihak yang dituju.

Hal ini bisa berguna ketika misalnya terjadi kecelakaan yang kemungkinan ada keterkaitannya dengan kejadian sebelumnya. Dengan demikian kita akan dapat memperkaya analisis kita.

Pengoperasian pesawat dapat dikatakan sebagai serentetan kejadian (chain of events) karena di dalamnya terdapat banyak pihak yang masing masing saling mempengaruhi.

Sebagai contoh, misalnya pihak peneliharaan rutin pesawat jika melakukan kesalahan bisa mengakibatkan gangguan pada pesawat dan imbasnya pada utilisasi pesawat pada hari itu, belum lagi dampaknya pada penumpang.

Kesalahan petugas pemeliharaan pesawat tersebut belum tentu murni kesalahannya, bisa saja diakibatkan oleh terganggunya konsentrasi dia saat melakukan inspeksi pesawat karena adanya kekacauan pada proses loading bagasi dan kargo yang dia sempat membantunya, akibatnya dia tidak ingat sampai dimana inspeksinya tadi.

Untuk memahami keseluruhan hasil investigasi kecelakaan pesawat terutama yang bersifat teknis memang akan sulit bagi kita namun ada langkah yang dapat mempermudah kita untuk memulainya.

Pertama unduh hasil investigasi di situs badan yang melakukan investigasi, setelah itu kita bisa langsung mencari bagian yang disebut dengan 'contributing factors'.

Walaupun akan terdapat istilah istilah asing bagi kita namun bukan berarti informasi mengenai istilah tersebut tidak tersedia di internet. Istilah seperti pitot tubes, metal fatigue dan lainnya kini banyak tersedia di internet.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun