Mohon tunggu...
MK
MK Mohon Tunggu... Freelancer - Cahaya Bintang

Saat diri dapat katakan CUKUP di saat itu dengan mudah diri ini untuk BERBAGI kepada sesama:)

Selanjutnya

Tutup

Bahasa Pilihan

Interaksi Bahasa Antara Indonesia dan Jepang

20 Januari 2021   07:08 Diperbarui: 20 Januari 2021   07:36 1166
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Orang Jepang biasa menyebut "jagaimo" tanpa berpikir apa artinya. Jagaimo adalah "Jagatara imo / umbi Jagatara" - kentang. Jagatara adalah pulau Jawa. Konon sejak zaman Edo barang dagangan dari pulau Jawa yang dibawa kapal Belanda disebut Jagatara. Hingga kini sebutan itu masih familiar di masyarakat Jepang.

II. BAHASA JEPANG di BAHASA INDONESIA

1. Nanka (NANGKA)

"Nangka" adalah bahasa Jepang. Ketika tentara Jepang ditempatkan di Indonesia ada tentara Jepang sedang berjalan dengan penduduk setempat dan melihat sebuah benda aneh yang besar tergantung di sebuah pohon besar kemudian menunjuk ke sana lalu bertanya, "are wa nanka? / itu apa?" lalu, banyak tentara Jepang bertanya, "are wa nanka? / itu apa?" "Are wa nanka? / itu apa?" 

Dialek Kansai "nanka" adalah "nangka" maka, orang Indonesia jadi salah paham mengira buah itu disebut "Nangka" di Jepang dan penduduk setempat mulai menyebut nangka juga.

Nama itu mungkin lahir dari kesalahpahaman atau mungkin orang Indonesia setempat menyebutnya nangka untuk mengisengi tentara Jepang yang terus berisik bertanya. Nangka disebut juga jackfruit yang merupakan kata dalam bahasa Inggris yang mungkin dinamai setelah kejadian ini. Lantas, awalnya orang Indonesia menyebut buah ini apa? Apa ada yang bisa memberitahu saya?

2. MANADO (MENADO)

Di ujung utara pulau Sulawesi (wilayah Indonesia yang dulu bernama pulau Celebes) terdapat sebuah tempat bernama Manado. Karena arus pasang surut berbagai orang eksotis terbawa hanyut hingga ke tempat ini sejak zaman dahulu hingga banyak orang yang berdarah campuran. 

Negara seperti Belanda, Portugal, Spanyol, Inggris, dll datang untuk mencari rempah-rempah ke kepulauan Maluku dan pulau-pulau lainnya hingga terbawa ke Manado. Bahkan sebelum itu banyak bajak laut Jepang sudah sering datang ke tempat ini.

Manado adalah kata yang berasal dari bahasa Jepang. Tapi bagian mana dari nama tempat ini yang bahasa Jepang? Kalian saat mendengar ini pasti kaget. "Minato" yang berarti pelabuhan. Konon bajak laut Jepang yang sering mengunjungi daerah ini berseru, "Minato", "Minado", atau "Menado" hingga membuat penduduk setempat mengira perompak itu menyebut nama daerah ini "Menado" atau "Manado".

3.ARAMA & - KA

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bahasa Selengkapnya
Lihat Bahasa Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun