Selain itu, Twitter juga digunakan pejabat publik untuk berinteraksi dengan masyarakat. Dalam konteks ini masyarakat dapat secara langsung memberikan pendapatnya ataupun komentarnya terhadap sebuah berita yang dikeluarkan oleh pejabat publik tertentu melalui twitter. Begitu juga sebaliknya, pejabat publik dapat mengetahui secara langsung dan cepat memberikan tanggapan dari para pembacanya. Karakteristik yang paling populer dari informasi online adalah sifatnya yang real time, mendapatkan pendalaman dan titik pandang yang lebih luas. bahkan berbeda. Interaktifitas juga dapat dilihat dari adanya pemberian feed back atau umpan balik dari pembaca yang membaca sebuah berita melalui kolom komentar.
Social media menjadi sangat popular karena memberikan kesempatan kepada orang-orang untuk terhubung dengan dunia online dalam bentuk personal, politik maupun kegiatan bisnis. Adapun hubungannya jika di dilihat melalui perspektif filsafat ilmu komunikasi. Tiga pendekatan filsafat komunikasi yaitu aspek kajian ontologi atau keapaan, epistemologi atau kebagaimanaan, dan aksiologi yang bermakna kegunaan.
Pendekatan ontologi dengan filsafat ilmu komunikasi
Kata ontologi sendiri berakar dari bahasa Yunani. Onto berarti ada dan logos berarti ilmu. Dengan demikian, ontologi dimaknai sebagai ilmu yang membahas tentang keberadaan. Atau dengan kata lain, ontologi berarti cara untuk memahami hakikat dari jenis ilmu komunikasi. Ontologi sendiri merupakan cabang ilmu filsafat mengenai sifat (wujud) atau fenomena yang ingin diketahui manusia. Dalam ilmu sosial ontologi berkaitan dengan sifat pada interaksi sosial atau komunikasi sosial. Ontology merupakan mengerjakan terjadinya pengetahuan dari sebuah gagasan kita tentang realitas. Bagi ilmu sosial ontologi memiliki keluasan eksistensi kemanusiaan (Stephen Litle John).
Dalam aspek ontologi, bahwa Ilmu komunikasi dapat dipelajari dengan mengkaji 2 obyek, yaitu objek materi dan objek formal. Ilmu komunikasi sendiri dapat diartikan sebagai sesuatu yang monoteistik pada tingkat yang paling abstrak dan paling tinggi dalam kesatuan dan kesamaannya sebagai makluk hidup atau benda. Hakikat inilah yang dipandang  sebagai obyek materi. Sementara jika dilihat dari objek formal maka ini adalah salah satu sudut pandang yang mampu menentukan cakupan studi di dalamnya.
Seiring berkembangnya jaman dan teknologi. Jika dilihat dalam pendekatan ontologi, pendekatan ini membahas mengenai apa dan bagaimana pengetahuan mengenai interaksi di media sosial, berhubungan dengan bagaimana seseorang berinteraksi, mencari aktualisasi, eksistensi, dan aktivitas komunikasi yang dapat diukur sehingga dapat menghasilkan data yang dapat diolah, diintepretasikan, dan ditarik menjadi suatu kesimpulan.
Secara ontologis, interaksi di twitter adalah kegiatan yang memang terjadi (ada) karena dapat dibuktikan dengan kita menganalisis kegiatan di media sosial. Interaksi yang terjadi sangat beragam mulai dari interaksi 2 arah, 1 arah, group discussion sehingga melibatkan massa yang besar. Interaksi terjadi karena kebutuhan manusia untuk memenuhi kebutuhan hidup, sehingga dalam menjalankan aktivitas sehari-hari kita harus berkomunikasi dengan orang lain untuk bertukar sesuatu, baik informasi, pesan, maupun argumentasi. Pengaturan percakapan itu berfungsi untuk menghindari balasan, dari akun yang bisa mengganggu esensi percakapan. Sebelum membuat twit, pengguna bisa memilih siapa saja yang bisa membalas, terdiri dari tiga opsi yaitu semua orang, hanya orang diikuti, atau hanya orang disebutkan (tag) dalam cuitan tersebut.
Pendekaan epistomology dengan filsafat ilmu komunikasi
Epistemologi adalah salah satu cabang filsafat yang mempelajari tentang asal, sifat, metode, dan batasan pengetahuan manusia. Epistemologi sendiri dinamakan sebagai teori pengetahuan. Kata epistemologi berakar dari bahasa Yunani.  Kata ini terdiri dari dua gabungan kata yaitu episteme yang artinya cara dan logos yang artinya ilmu. Jika diartikan secara keseluruhan, epistemologi adalah  ilmu tentang bagaimana seorang ilmuwan membangun ilmunya. ilmu komunikasi dititikberatkan pada berita yang sesuai dengan bukti dan fakta untuk menjadi berita yang bernilai tinggi.
Sehingga pesan yang disampaikan cenderung bersifat netral tanpa memihak siapapun dengan sifat yang obyektif. Kunci standar penulisan yang menggunakan pendekatan ketepatan pelaporan faktualisasi peristiwa, yaitu akurat, seimbang, obyektif, jelas dan singkat serta mengandung waktu kekinian (Charnley, 1965: 22;30).
Dengan adanya perkembangan komunikasi sesuai era teknologi, cuitan tweet di twitter pun banyak peminatnya. Dengan twitter kita dapat dengan mudah mengakses berita yang sedang hypening baik di Indonesia mauapun luar begru menggunakan smartphone ataupun komputer atau laptop sekalipun. Bahkan masyarakat pun mulai menilai berita dari rating suatu berita.