Namun Ananda sudah mengantongi nomor Sabai, walau Lila melotot dibuatnya. Itu juga alasannya menarik cepat tangan Nanda.
"Aku tidak akan pacaran dengan cewek yang mirip adikku, haiyya! Keumaha Lila," celetuk Ananda.
                                        ***
Penampakan di  Buah Batu
Lila memaksa Ananda menemaninya menyaksikan rilis single penyanyi kesayangannya  Endi Subendi di Kafe Jayagiri, memang milik temannya sesame pencinta alam.
Endi Subendi  adalah penyanyi lagu alam dengan genre blues.
Pertunjukkan sekitar pukul Sembilan malam. Â Harusnya Lila tidak diizinkan. Tapi karena Ananda dijadikan tameng dan orangtua Lila tahu Ananda selalu berbuat apa saja melindungi Lila maka dia boleh keluar asalkan ditemani Ananda.Â
Sang Kakak, Panji Anusapati bahkan memberikan mereka uang saku. Â Ananda sungkan, tetapi Sang Kakak memaksa.
"Santai saja Dik," katanya. "Jagain Lila baik-baik."
Panji rupanya dijemput teman-temannya dari Fakultas Perikanan  Unpad membicarakan proyek.
Jarak rumah Lila ke kafe Jayagiri tidak terlalu jauh.  Mereka  bisa berjalan kaki.  Namun karena sekarang Desember biasanya hujan, Ananda menggunakan mobilnya.