Nama unsur ke-36 yang eksotik dan penuh teka-teki ini mengilhami penulis Amerika Jerry Siegel dan seniman Kanada Joe Shuster untuk menginvensi planet "Kripton" sebagai planet kelahiran superhero fiksi mereka, Superman. Planet Kripton pertama kali muncul dalam komik, bersama dengan Mickey, pada 1938, 40 tahun setelah penemuan unsur tersebut. Jerry Siegel dan Joe Shuster menerbitkan Komik Superman in Action No. 1 pada Juni 1938. Pengisahan tempat asal-usul Superman dan penempatan kedatangannya di bumi sekitar waktu Perang Dunia I adalah 20 tahun setelah penemuan Kripton oleh Ramsay dan Traver.
Jadi, Kripton yang digambarkan dalam komik dan film Superman sama sekali tidak ada hubungannya dengan Kripton, unsur bernomor atom 36.
Kepustakaan:
1. How It Works - Book of the Elements, ed. 5, Imagine Publishing Ltd., United Kingdom, 2016.
2. Periodic Table Book - A Visual Encyclopedia, Dorling Kindersley Limited (Penguin Random House), Great Britain, 2017.
3. Diary Johan Japardi.
4. Berbagai sumber daring.
Jonggol, 21 Juni 2021
Johan Japardi
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H