Ia menjadi sendiri untuk semua
tanpa banyak kata dan suara
Sendiri dan kesepian menjadikan ia kuat
Kuat melepaskan anak-anaknya pergi
pergi membangun diri
pergi menyusun hari-hari selanjutnya
Ia hanya bicara dengan mata dan air mata ketika anak-anaknya
melangkah pergi
melangkah kembali
Ia juga bicara dengan mata
bicara dengan kata tanpa banyak suara
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!