Mohon tunggu...
Isty Firda Hilaliya Syiam
Isty Firda Hilaliya Syiam Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi Komunikasi dan Penyiaran Islam, Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten

Haii teman-teman, selamat datang di kegiatan menulis ku. Semangat dan selamat membaca yaaa

Selanjutnya

Tutup

Analisis

Perkembangan Teknologi dan Komunikasi Mendukung Keberlangsungan Hubungan Jarak Jauh atau Long Distance Relationship (Jurnal)

10 Desember 2023   12:47 Diperbarui: 10 Desember 2023   13:54 329
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Berkembangnya teknologi dan komunikasi kini internet menghadirkan berbagai kemudahan untuk menjalin interaksi dengan orang lain. Internet dapat dijadikan salah satu alternatif media komunikasi bagi pasangan LDR untuk menggantikan interaksi secara face to face. Namun pada kenyataannya media internet menimbulkan rasa kecemasan dan curiga yang tinggi pada pasangan. Internet tetap saja tak dapat menggantikan komunikasi nonverbal yang lebih banyak hadir pada komunikasi face to face. Respon yang lambat dan sulitnya penyelesaian konflik melalui internet menjadi masalah dalam hubungan jarak jauh.

II.  RUMUSAN MASALAH

Berdasarkan cerita dan pengalaman yang berasal dari pasangan LDR, bahwa terdapat faktor-faktor yang mempengaruhi hubungan LDR tersebut, yaitu intensitas komunikasi. Intensitas komunikasi mempunyai beberapa indikator diantaranya adalah  frekuensi berkomunikasi, durasi yang digunakan untuk berkomunikasi, perhatian yang diberikan saat berkomunikasi, keteraturan dalam berkomunikasi, tingkat keluasan pesan saat berkomunikasi dan jumlah orang yang diajak berkomunikasi, serta tingkat kedalaman pesan saat berkomunikasi.

Berdasarkan latar belakang permasalahan yang telah dijelaskan, disusun rumusan masalah sebagai berikut.

 "Bagaimana pengalaman pasangan LDR dalam memanfaatkan perkembangan teknologi dan komunikai sebagai salah satu alternatif media untuk mempertahankan komitmen hubungan asmara?"

III. LANDASAN TEORI

1. Komunikasi 

Komunikasi adalah suatu proses yang sangat penting dalam kehidupan manusia. Komunikasi dapat membantu kita untuk berbagi informasi, ide, gagasan, emosi, dan keterampilan dengan orang lain. Komunikasi juga dapat mempengaruhi perilaku, sikap, dan pandangan orang lain. Komunikasi dapat dilakukan dengan berbagai cara, baik secara verbal maupun nonverbal. Secara umum, komunikasi dapat diartikan sebagai pengiriman dan penerimaan pesan atau berita antara dua orang atau lebih sehingga pesan yang dimaksud dapat dipahami. Menurut Turrow, 2010 komunikasi interpersonal bermedia (Mediated Interpersonal Communication) dijabarkan menjadi "A specialized type of interpersonal communication that is assited by a device such a pen or pencil a computer a telephone" yang apabila diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia berarti sebuah komunikasi yang dibantu oleh peralatan seperti pena atau pensil, komputer atau telepon. (Raissa Okfriana, 2016) Maraknya perkembangan teknologi dan komunikasi bermedia dapat dilakukan secara jarak jauh tanpa bertemu secara langsung dan mudah disambungkan dengan media seperti komputer, gawai, telepon, email, internet dan sebagainya. Hubungan jarak jauh atau yang biasa disebut Long Distance Relationship (LDR) merupakan hubungan yang terjalin dimana pasangan dipisahkan oleh jarak dan waktu dan memungkinkan tidak adanya kontak fisik dalam kurun waktu tertentu. 

2. Teknologi

Teknologi adalah seluruh sarana yang kemudian menyediakan barang-barang yang dibutuhkan bagi kelangsungan serta kenyamanan hidup manusia. Pemanfaatannya pada setiap bidang berbeda-beda. Berikut di bawah ini adalah pengertian menurut ahli teknologi dan manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari. Hubungan antara manusia dan teknologi ini telah lama dianalisa yaitu sejak zaman Greek Purba. Plato telah membuat satu tesis mengenai teknologi dengan mengatakan bahwa teknologi belajar dari atau meniru alam (Plato, Laws X 899a).

3. Kualitas Hubungan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Analisis Selengkapnya
Lihat Analisis Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun