SEBUAH APRESIASI UNTUK DIRI
Judul buku   : I WANT TO DIE BUT I WANT TO EAT TTEOKPOKKI
Penulis       : Baek Se Hee
Tahun terbit : 2019
Penerbit      : PT. Haru Media Sejahtera, Ponorogo
Tebal buku   : 236 halamanÂ
Ukuran       : 19cm x 13cm
Harga buku   : Rp. 99.000,00
Peresensi     : Isti Nanda Niswa Azkiya, Mahasiswi  Teknik Industri dari Universitas di Malang
Membaca judulnya, pembaca dapat menyimpulkan bahwa buku ini seperti buku motivasi yang menyenangkan. Tapi nyatanya, cerita yang tertulis di sana jauh dari itu. Baek Se He mengajak pembaca untuk melihat situasi mengalami depresi dari sudut pandang mereka sendiri.Â
Berdasarkan latar belakang pribadi penulis, yang berjuang dengan Dysthymia (depresi persisten) dan gangguan kecemasan selama lebih dari 10 tahun, buku ini juga menceritakan tentang kisah pribadinya dan seperti apa gejolak depresi itu.