Mohon tunggu...
Irwan Rinaldi Sikumbang
Irwan Rinaldi Sikumbang Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer

menulis untuk menikmati kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Sulit Tidur, Indikasi Awal Terganggunya Kesehatan Jiwa

12 Oktober 2022   07:20 Diperbarui: 12 Oktober 2022   07:33 368
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi kurang tidur|dok. Shutterstock/Prostock-studio, dimuat Kompas.com

Nah, meskipun saya tidak ahli, menurut saya, salah satu hal yang mutlak harus dilakukan semua orang agar kualitas hidupnya lebih baik, yakni tidur yang cukup.

Saya membedakan kurang tidur dengan sulit tidur. Kurang tidur bisa saja karena sulit tidur atau karena faktor lain, misalnya waktu tidurnya terbentur dengan pekerjaan yang diburu deadline.

Tapi, sulit tidur sebetulnya dialami oleh orang yang sudah mengalokasikan waktu yang cukup untuk tidur, tapi tak kunjung bisa tertidur.

Sadar kesehatan jiwa sangatlah penting bagi semua orang, antara lain dengan menyadari pola tidur kita masing-masing. 

Jika Anda biasa tidur 6 jam sehari, artinya pola tersebut harus bisa dipertahankan secara konsisten. Kelebihan tidur pun tidak bagus.

Nah, misalnya ada orang yang sudah 2 kali 24 jam tidak tidur sama sekali, ada baiknya melakukan konsultasi ke dokter. 

Soal apakah nanti akan direkomendasikan untuk konsultasi ke psikiater atau ke psikolog, atau cukup dengan obat-obatan standar saja, percayakan saja kepada dokter.

Orang yang tidak tidur lebih dari 2 hari, akan gampang sekali terkena halusinasi. Itulah yang mungkin dialami anak di tempat saya kos dulu.

Kurang tidur juga bisa menyebabkan berbagai penyakit secara fisik, seperti yang dialami oleh teman saya yang sakit asam lambung dan vertigo.

Konon, mohon maaf kalau saya keliru karena saya bukan ahlinya, cara bekerja otak kita mirip dengan komputer.

Bayangkan komputer yang on terus berhari-hari, bisa hang. Nah, jika kita tak tidur-tidur, tentu otak kita juga hang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun